Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Resep Ikan Bakar Bumbu Padang yang Mantul Disantap Selagi Hangat

Resep Ikan Bakar Bumbu Padang yang Mantul Disantap Selagi Hangat

Ikan Bakar Bumbu Padang (1)

Resep ikan bakar bumbu Padang

Resep ikan bakar bumbu Padang menjadi salah satu menu kuliner Khas Minang, Sumatra Barat. Anda sebenarnya bisa menemukan dan membelinya di rumah makan Padang yang sudah populer seantero Indonesia.

Namun demikian, tidak ada salahnya membuat sendiri di rumah karena bahan serta bumbunya juga mudah didapatkan.

Ikan bakarnya tidak berbeda jauh dengan ikan bakar pada umumnya. Dipilih bahan ikan nila yang dagingnya cukup tebal, mudah didapatkan di pasar tradisional atau supermarket terdekat, dan tentu saja harganya cukup terjangkau.

Sementara itu,  membedakan dari ikan bakar lainnya, yaitu bumbu Padang yang sudah terkenal gurih dan pedas tersebut.

Anda yang penasaran dengan resep ikan bakar bumbu Padang selengkapnya, silahkan membaca uraian berikut.

Bahan-bahan

  1. 2 ekor ikan nila segar ukuran sedang atau besar
  2. 50 ml santan kental
  3. 2 lembar daun salam
  4. 1 lembar daun kunyit
  5. 1 batang serai digeprek
  6. 1 buah jeruk nipis
  7. ½ sendok teh garam
  8. ½ sendok teh gula pasir
  9. Minyak goreng secukupnya

Bumbu yang dihaluskan

  1. 5 buah cabai merah besar
  2. 5 buah cabai rawit merah atau sesuai selera
  3. 5 butir bawang merah
  4. 3 siung bawang putih
  5. 4 cm jahe
  6. 4 cm lengkuas
  7. 3 cm kunyit
  8. 2 butir kemiri

Bahan sambal ijo

  1. 5 buah cabai hijau besar
  2. 5 buah cabai hijau keriting
  3. 10 buah cabai rawit hijau
  4. 5 butir bawang merah
  5. 2 siung bawang putih
  6. 2 buah tomat hijau
  7. ½ sendok teh gula Jawa disisir
  8. ½ sendok teh kaldu bubuk
Baca Juga :  Resep Sate Balungan Ayam Khas Semarang yang Menggugah Selera

Cara memasak ikan bakar bumbu Padang

Setelah semua bahan dan bumbu diatas lengkap disediakan, Anda bisa segera mempraktikkan cara memasak resep ikan bakar bumbu Padang dengan beberapa langkah sebagai berikut.

  1. Bersihkan dulu ikan nilanya di bawah air mengalir. Buang semua sisik, duri di tubuhnya, serta kotoran di bagian perut dan insangnya. Jika ukurannya terlalu besar, Anda bisa memotongnya menjadi dua bagian.
  2. Setelah itu, masukkan ikan nilanya ke dalam wadah baskom, lalu lumuri dengan perasan jeruk nipis dan 1 sendok teh garam. Aduk sebentar dan diamkan sekitar 15 menit untuk menghilangkan bau amisnya.
  3. Setelah 15 menit, bersihkan lagi ikan nila di bawah air mengalir, lalu sisihkan dulu. Lalu, lumuri badan ikan nila dengan setengah bumbu halus yang sudah disiapkan. Diamkan sekitar 60 menit agar bumbunya meresap ke dalam ikannya.
  4. Selanjutnya, panaskan wajan penggorengan dan beri minyak goreng secukupnya untuk menumis. Setelah minyak panas, tumis sisa setengah bumbu halus hingga harum. Tambahkan daun salam, daun kunyit, dan batang serai. Tumis hingga layu.
  5. Setelah itu, masukkan ikan nila yang sudah dimarinasi ke dalam wajan, aduk merata. Lalu, tuangkan semua santannya dan kecilkan api kompor. Aduk merata perlahan secara terus menerus agar santan tidak pecah.
  6. Bumbui dengan garam dan gula pasir, aduk terus perlahan. Setelah santan menyusut, matikan kompor dan biarkan ikan agak mendingin.
  7. Langkah berikutnya, yaitu membakar ikannya. Siapkan dulu tempat membakarnya bisa menggunakan arang atau wajan teflon datar. Jika Anda menggunakan wajan teflon, olesi dulu permukaannya dengan minyak goreng secukupnya dan nyalakan di api kompor kecil saja.
  8. Setelah itu, bakar ikan ikan dengan sesekali diolesi bumbu padangnya lagi dan jaga lupa dibolak-bali. Bakar hingga berwarna kecoklatan, lalu angkat dan sisihkan.
  9. Anda masih harus membuat sambal ijo. Caranya, panaskan lagi wajan penggorengan dan beri minyak goreng secukupnya untuk menumis. Setelah minyak panas, masukkan semua cabai, bawang merah, bawang putih, dan tomat. Tumis setengah matang saja hingga melunak.
  10. Siapkan cobek, lalu tuangkan semua tumisan diatasnya. Tambahkan gula Jawa dan kaldu bubuk. Lalu, uleg kasar saja hingga tercampur semua.
  11. Siapkan piring saji untuk plating. Lalu, tata dan letakkan semua ikan bakar bumbu Padang yang sudah matang diatas piring. Lengkapi dengan nasi putih hangat dan sambal ijo.
Baca Juga :  Resep Sate Maranggi Khas Purwakarta

Resep ikan bakar bumbu Padang yang sudah matang sangat cocok disantap selagi masih hangat. Apalagi menyantapnya beramai-ramai dengan keluarga tercinta dan orang terdekat. Selamat makan.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tag:

Tinggalkan Balasan