Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Diet Tetap Makan Enak, Begini Resep Brownies Kukus Oatmeal Tanpa Tepung dan Tanpa Oven

Diet Tetap Makan Enak, Begini Resep Brownies Kukus Oatmeal Tanpa Tepung dan Tanpa Oven

Brownies Kukus Oatmeal (1)

Resep Brownies Kukus Oatmeal

Bagi Anda pecinta camilan, resep Brownies Kukus Oatmeal bisa dibuat. Tidak hanya enak, kue ini pun sehat karena tanpa tepung dan oven.

Mulai saat ini tak perlu bingung memilih camilan yang kekinian dengan resep yang baik untuk tubuh karena Brownies Kukus Oatmeal pilihan tepat.

Diet akan lebih maksimal jika pola makan Anda dijaga, camilan Brownies Kukus Oatmeal yang sehat dengan jumlah normal tetap boleh untuk dikonsumsi.

Dengan Anda beralih ke resep yang lebih sehat dan murah, membuat Brownies Kukus Oatmeal tanpa tepung dan oven akan hasilkan camilan enak yang tetap baik untuk kesehatan.

Camilan Brownies Kukus Oatmeal tanpa tepung akan membuat Anda kenyang lebih lama, sehingga akan tunda cepat makan. Resep ini disarankan sekali untuk Anda yang sedang melakukan diet.

Simak resep camilan Brownies Kukus Oatmeal yang sehat dan cocok untuk Anda yang sedang diet, tanpa menggunakan tepung dan tanpa oven.

Baca Juga :  Inilah Resep Udang Gendut Crispy yang Disukai Seluruh Anggota Keluarga

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan

  1. 1 gelas oatmeal
  2. 1 buah pisang
  3. 2 butir telur
  4. 1 bungkus bubuk agar-agar rasa coklat
  5. 1 sdm palm sugar/sweetener rendah gula
  6. 1 sdm minyak kelapa/margarin
  7. Topping: Keju dan almond slice secukupnya

Langkah-Langkah Membuat Camilan Brownies Kukus Oatmeal

  • Haluskan satu buah pisang menggunakan garpu atau alat yang lainnya hingga benar-benar halus. Boleh menggunakan pisang apapun yang disukai. Lalu, sisihkan dulu.
  • Pecahkan satu butir telur di dalam sebuah wadah besar dan terpisah. Tambahkan swetener rendah gula sebanyak 1 sdm, aduk menggunakan pengocok manual atau mixer. Pastikan diaduk hingga berbusa.
  • Masukkan 1 bungkus bubuk agar-agar coklat, tambahman 1 sdm margarin cair, masukkan pisang halus. Aduk lagi hingga tercampur rata.
  • Tuangkan oatmeal 1 gelas belimbing ke dalam adonan. Mixer lagi hingga tercampur rata atau Anda bisa mengaduknya dengan sendok.
  • Siapkan loyang brownies, olesi dengan margarin. Tuangkan adonan ke dalam loyang. Ratakan adonan sambil dihentakkan supaya tak ada ruang udara.
  • Panaskan kukusan, lalu tutupnya dilapisi dengan kain agar butiran uap tak masuk ke adonan.
  • Masukkan adonan ke kukusan, lalu lima menit kemudian keluarkan adonan dan taburkan toping, dan masukkan lagi ke kukusan.
  • Jika sudah 25 menit, tes kematangannya. Kalau sudah matang, angkat dan tunggu kue hingga dingin.
  • Setelah dingin, keluarkan kue dari loyang dan potong kue kecil-kecil.
  • Kue Brownies Kukus Oatmeal sehat sudah dapat dinikmati.
Baca Juga :  Membuat Takoyaki untuk Camilan nonton Drakor

Meskipun Anda sedang diet, bukan berarti tidak bisa ngemil. Anda tetap bisa makan camilan sehat dalam jumlah normal. Brownies Kukus Oatmeal tanpa tepung dan oven jadi pilihan baik untuk menjadi camilan saat sedang diet.

Lihat Video Brownies Kukus Oatmeal

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan