Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Jadikan Menu Makan Siang, Ini Resep Ikan Kembung Bumbu Bali

Jadikan Menu Makan Siang, Ini Resep Ikan Kembung Bumbu Bali

Ikan Kembung Bumbu Bali (1)

Resep Ikan Kembung Bumbu Bali

Ada banyak masakan Indonesia dari ikan. Salah satunya adalah Ikan Kembung Bumbu Bali.

Dengan Anda mencoba buat resep Ikan Kembung Bumbu Bali yang cita rasanya pedas dan kaya akan rempah, tentunya masakan ini bisa menjadi variasi menu makan siang.

Ikan Kembung merupakan salah satu jenis ikan yang cukup murah. Kelebihan lainnya, Ikan Kembung durinya sedikit dan punya daging yang cukup tebal.

Olahan Ikan Kembung sendiri termasuk salah satu pilihan lauk favorit sekaligus sumber protein hewani yang bergizi tinggi dan sehat.

Resep ikan yang satu ini pun cukup mudah dan simpel. Anda bahkan bisa dengan mudah membuatnya di rumah.

Nah, bagi Anda yang sudah penasaran dengan resep Ikan Kembung Bumbu Bali ini, langsung simak saja yang berikut ini.

Baca Juga :  Resep Jamur Crispy Sederhana, ala Anak Kos

Resep Masakan Ikan Kembung Bumbu Bali:

Bahan dan Bumbu yang Dibutuhkan:

  1. 1/2 kg ikan kembung
  2. 1 buah jeruk nipis untuk melumuri ikan
  3. 1/2 sdt garam untuk melumuri ikan
  4. 1 lembar daun jeruk
  5. 2 batang serai, kupas bagian kulit luarnya kemudian geprek
  6. 200 ml air
  7. 1/2 sdt kaldu bubuk
  8. 1 sdt asam jawa
  9. 1/2 sdt garam
  10. 4 sdm kecap manis
  11. Secukupnya minyak goreng

Bumbu Halus :

  1. 5 butir bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 5 buah cabe merah keriting
  4. 10 buah cabe merah besar
  5. 1 sdt ketumbar
  6. 4 butir kemiri
  7. 2 cm jahe
  8. 3 cm kunyit

Cara Membuat Ikan Bumbu Bali :

  1. Bersihkan ikan, keluarkan insang dan kotoran di bagian dalam ikan. Cuci bersih ikan.
  2. Setelah dicuci, lumuri ikan dengan garam dan air perasan jeruk nipis kurang lebih selama 30 menit.
  3. Panaskan minyak ke dalam wajan yang sudah dipanaskan, goreng ikan sampai matang. Jika sudah matang, angkat kemudian tiriskan.
  4. Panaskan sedikit minyak ke wajan, tumis daun jeruk dan bumbu halus sampai harum.
  5. Masukkan air serta asam jawa.
  6. Setelah air mendidih, masukkan kecap manis, garam, serta kaldu bubuk. Aduk sampai rata.
  7. Masukkan ikan goreng. Aduk rata kemudian tunggu sampai bumbu meresap ke daging ikan.
  8. Matikan api, kemudian angkat ikan.
  9. Ikan Kembung Bumbu Bali sudah siap dihidangkan di piring saji dan siap disantap.
Baca Juga :  Resep Sayur Ketupat, hidangan yang selalu hadir saat Hari Raya Idul Fitri

Nah, bagaimana? Terlihat cukup mudah bukan membuatnya? Jadi, tunggu apalagi? Ayo coba mulai membuat dan memasak Ikan Kembung Bumbu Bali sekarang juga! Selamat mencoba!

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan