Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Tahu Tempe Goreng Sambal Belacan, Sederhana Rasanya Mantul

Tahu Tempe Goreng Sambal Belacan, Sederhana Rasanya Mantul

Tahu Tempe Goreng Sambal Belacan (1)

Resep tahu tempe goreng sambal belacan

Resep tahu tempe goreng sambal belacan memang sederhana, tetapi kesedapan rasa kulinernya tidak perlu ditanyakan lagi.

Dimana tahu tempe goreng sudah umum menjadi santapan khas seluruh masyarakat Indonesia dimana saja. Harganya yang murah serta memasaknya yang mudah.

Menjadikan tahu tempe makanan andalan banyak orang yang cocok saat disantap dengan nasi hangat.

Apalagi dilengkapi sambal belacan khas Medan dan Pulau Belitung. Sambal yang membuatnya menggunakan terasi yang terbuat dari udang rebon segar, sehingga dijamin gurihnya menggugah selera.

Jadilah menu kuliner yang dijamin menggoyang lidah Anda sekalian yang mencicipinya. Tidak perlu membelinya di luar sana karena Anda bisa memasaknya sendiri di rumah, tetapi setelah membaca resep tahu tempe goreng sambal belacan selengkapnya berikut.

Bahan-bahan

  1. 5 buah tahu putih
  2. 1 papan tempe
  3. 1 bungkus bumbu marinasi instan
  4. Air secukupnya
  5. Minyak goreng secukupnya

Bahan untuk sambal belacan

  1. 8 buah cabai merah keriting
  2. 5 buah cabai rawit merah
  3. 5 butir bawang merah
  4. 1 sendok teh terasi bakar
  5. ½ sendok teh garam
  6. 1 sendok teh gula Jawa disisir
  7. 1 buah jeruk nipis
Baca Juga :  Resep Semur Daging Kentang Enak

Cara memasak tahu tempe goreng sambal belacan

Setelah semua bahan diatas lengkap disediakan, Anda bisa segera mempraktikkan cara memasak resep tahu tempe goreng sambal belacan dengan beberapa langkah sebagai berikut.

  1. Silahkan memotong tahu tempenya dulu sesuai selera. Sisihkan. Sementara itu, siapkan sebuah wadah baskom, lalu beri bumbu marinasi instan yang sudah disiapkan. Tambahkan air sekitar 1 gelas. Aduk merata.
  2. Lalu, masukkan semua potongan tahu tempe ke dalam baskom. Aduk merata dan diamkan sekitar 10 menit agar bumbunya meresap ke dalam.
  3. Panaskan wajan penggorengan dan beri minyak goreng agak banyak untuk menggoreng tahu tempe. Setelah minyak panas, masukkan semua tahu tempe ke dalamnya. Goreng hingga berwarna kecoklatan. Setelah matang, angkat dan tiriskan.
  4. Langkah berikut membuat sambal belacan. Caranya, panaskan lagi wajan penggorengan dan kurangi minyak goreng sisa menggoreng tahu tempe tadi hingga tinggal sedikit karena hanya untuk menumis saja. Setelah minyak panas, masukkan semua cabai, bawang merah, dan terasi ke dalamnya. Tumis hingga harum dan setengah matang.
  5. Siapkan cobek, lalu tuangkan semua tumisan diatasnya. Tambahkan dengan garam dan gula Jawa, lalu uleg hingga halus. Setelah itu, beri perasan jeruk nipis dan aduk merata. Sambal belacan sudah jadi dan siap dihidangkan.
  6. Siapkan piring saji untuk plating. Lalu, tata dan letakkan semua tahu tempe goreng yang sudah matang diatasnya. Siapkan juga mangkuk kecil untuk sambal belacannya. Jangan lupa melengkapi dengan nasi putih hangat saat ingin menyantapnya.
Baca Juga :  Membuat Cumi Sambal Hijau untuk Menu Sehari-hari

Cukup mudah bukan memasak resep tahu tempe goreng sambal belacan? Cara mudah untuk bisa menikmati menu kuliner sederhana, tetapi rasanya benar-benar mantul. Silahkan Anda buktikan sendiri. Selamat mencoba.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan