Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Takjil Es Kopi Kekinian Untuk Berbuka Puasa, Seger Banget

Takjil Es Kopi Kekinian Untuk Berbuka Puasa, Seger Banget

Es Kopi (1)

Resep Es Kopi

Minuman Es kopi sampai sekarang ini masih tetap populer. Rasa kopinya yang nikmat, enak dan segar membuat orang akan ketagihan untuk meminumnya.

Tetapi bila kamu  terlalu sering pergi ke coffee shop juga tidak baik, terutama untuk keuangan. Oleh karena itu kamu  dapat membuat minuman es kopi sendiri di rumah atau mirip dengan es kopi yang dijual di coffee shop.

Kamu  bisa mencoba berbagai macam varian es kopi yang bisa dinikmati saat berbuka puasa. Tentunya akan sangat menyegarkan, setelah kamu  selesai berpuasa selama 1 hari penuh.

Bahan dan Cara Membuat Es Kopi Kekinian Untuk Buka Puasa

1. Bahan Es Kopi Susu Kental

  1. Kopi bubuk warna hitam 2 sendok teh tanpa ampas
  2. Susu kental manis putih
  3. Gula secukupnya
  4. Es batu dan air

Cara Membuat Es Kopi Susu Kental

  1. Pertama masukan kopi ke dalam gelas
  2. Masukkan gula
  3. Masukkan air mendidih 150cc
  4. Masukkan susu kental manis
  5. Terakhir tambahkan es batu sesuai selera. Es kopi siap dinikmati
Baca Juga :  Enaknya Jus Wortel buat di Rumah, Manfaatnya juga Bagus

2. Bahan Es Kopi Mocca Susu

  1. Kopi bubuk hitam 2 sdt
  2. Air 50cc
  3. Susu segar 150cc
  4. Gula secukupnya
  5. Cokelat bubuk secukupnya
  6. Es batu secukupnya

Cara Membuat Es Kopi Mocca Susu

  1. Pertama buat kopi kental atau shot terlebih dahulu. Caranya seduh kopi bubuk hitam 2 sdt dengan tambahan air panas 50cc. Kemudian buang ampasnya.
  2. Masukkan kopi kental yang sudah diracik ke dalam susu segar.
  3. Setelah itu masukkan cokelat bubuk dan aduk rata.
  4. Tambahkan susu kental manis dan gula secukupnya atau sesuai selera
  5. Terakhir tambahkan es batu. Es kopi mocca susu sap dinikmati.

3. Bahan Coffee Ice Cubes dengan Susu

  1. Kopi bubuk 2 sdt
  2. Brown sugar 3 sdt
  3. Air 150cc panas
  4. Susu segar 200cc
  5. Cetakan es batu
Baca Juga :  Resep Kopi Rempah, Minuman Penggugah Semangat untuk Beraktifitas Keseharian

Cara Membuat Coffee Ice Cubes dengan Susu

  1. Pertama, buat seduhan kopi dengan air panas. Tambahkan brown sugar secukupnya. Kemudian saring ampas kopi tersebut.
  2. Siapkan cetakan es batu, tuangkan seduhan kopi ke dalamnya dan masukkan di dalam freezer.
  3. Selanjutnya bila kopi sudah menjadi es batu, keluarkan dari cetakan dan tuang dalam gelas.
  4. Terakhir tuang susu segar ke dalam ice cubes dan kopi siap dinikmati.

Itulah beberapa resep es kopi kekinian yang dapat dinikmati di rumah. Tanpa harus mengeluarkan uang banyak. Caranya mudah dan rasanya juga tidak kalah dengan es kopi yang ada di setiap coffee shop. Selamat mencoba..

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tag:

Tinggalkan Balasan