Resep Klapertart Panggang
Resep Klapertart Panggang Dan Bagaimana Cara Membuatnya– Taukah anda, Klapertart Panggang merupakan salah satu jajanan ala kafe yang banyak peminatnya.
Buat sendiri dengan varian rasa yang berbeda untuk menarik calon pelanggan.
Resep Klapertart Panggang
Klapertart merupakan makanan yang sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.
Makanan ini memang terlihat seperti western food, tapi jangan salah makanan ini asli dari Indonesia. Manado, adalah kota asal makanan manis dan lembut ini.
Klapertart dapat ditemukan di toko kue atau toko roti. Klapertart bisa jadi cemilan bersama keluarga di sore hari. Berikut ini adalah Resep Klapertart Panggang.
Bahan Klapertart Panggang
- 150 gr gula pasir
- 75 gr tepung maizena
- 50 gr tepung terigu
- 75 gr mentega
- 500 ml susu segar
- 100 ml krim segar
- 100 gr keju cheddar parut
- 6 kuning telur
- 2 potong daging kelapa muda
- sdt kayu manis bubuk
- ½ sdt vanili
- 50 gr kismis (opsional)
- 50 gr almond, iris
Cara Membuat Klapertart Panggang
- Masak susu segar dan gula sampai mendidih
- Campurkan tepung terigu, tepung maizena, dan fresh cream dalam mangkuk, aduk rata
- Masukkan adonan ke dalam susu yang sedang dimasak, aduk hingga mengental
- Kecilkan api, lalu tambahkan mentega dan aduk rata lalu angkat
- Kocok 6 kuning telur lalu campurkan ke dalam adonan susu hingga merata
- Tambahkan bubuk kayu manis, vanila, daging kepala. Aduk rata
- Olesi loyang aluminium dengan mentega lalu masukkan adonan ke dalamnya
- Taburi dengan almond, keju, dan kismis. Panggang selama 20 menit
- Dinginkan lalu masukkan kulkas
Kue Klapertart Panggang
Tahukah Anda bahwa kue klapertart ini merupakan salah satu kue khas Manado. Kue berbahan dasar kelapa ini biasanya disajikan saat perayaan Natal.
Sekarang klapertart sering dinikmati di hari biasa, bisa juga untuk kue ulang tahun. Teksturnya lembut dan rasanya manis enak.
Jika ingin mencoba kue enak ini nggak harus jauh-jauh ke Manado dulu, kok. Cukup buat sendiri dirumah, caranya mudah dan bahannya sederhana loh, sudah tahu kan resepnya.
Silahkan anda membuatnya dirumah, selamat mencoba.
Demikian penjelasan dari saya tentang Resep Klapertart Panggang Dan Bagaimana Cara Membuatnya semoga bermanfaat, terimakasih.
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info