Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Mau Makan yang Hangat-Hangat? Masak Saja Resep Mie Rebus Khas Padang

Mau Makan yang Hangat-Hangat? Masak Saja Resep Mie Rebus Khas Padang

Mie Rebus Khas Padang (1)

Resep mie rebus khas Padang

Resep mie rebus khas Padang juga direkomendasikan untuk Anda praktikkan cara memasaknya, lalu disantap.

Apalagi di saat musim penghujan yang tiap hari diguyur hujan memang sangat cocok menyantap kuliner berkuah panas atau hangat.

Salah satunya, yaitu mie rebus khas Padang yang sebenarnya bisa Anda beli di rumah makan Padang.

Ciri khasnya adalah rasa kuahnya yang gurih dan pedas, seperti masakan asal Minang lainnya.

Bagi Anda yang menyukai kuliner pedas berkuah, harus coba mencicipi mie rebus yang satu ini. Untuk membuatnya,

Anda membutuhkan beberapa bahan dan bumbu yang mudah didapatkan. Sementara untuk cara memasaknya, Anda harus membaca resep mie rebus khas Padang berikut dulu selengkapnya.

Bahan-bahan

  1. 1 porsi mie kuning atau mie telur yang sudah diseduh air panas
  2. 10 buah cabai merah keriting dihaluskan
  3. 1 helai daun batang dipotong kecil
  4. 1 batang seledri dipotong kecil
  5. 1 butir telur ayam
  6. ½ buah tomat dipotong-potong
  7. ½ sendok teh garam
  8. ½ sendok teh kaldu bubuk
  9. Air matang secukupnya
  10. Minyak goreng secukupnya
Baca Juga :  Resep Nasi Goreng Tuna Kimchi

Bumbu yang dihaluskan

  1. 3 butir bawang merah
  2. 2 siung bawang putih

Bahan pelengkap

  1. Bawang merah goreng secukupnya
  2. Selada air secukupnya
  3. Dendeng kriuk secukupnya
  4. Kerupuk merah atau emping secukupnya

Cara memasak mie rebus khas Padang

Setelah semua bahan dan bumbu diatas disediakan lengkap, Anda dapat segera mulai mempraktikkan cara memasak resep mie rebus khas Padang dengan beberapa Langkah sebagai berikut.

  1. Silahkan panaskan dulu wajan penggorengan, lalu beri minyak goreng secukupnya untuk menumis. Setelah minyak panas, tumis semua bumbu halus hingga harum.
  2. Tambahkan cabai merah keriting dan aduk merata. Tuangkan air secukupnya, lalu kecilkan api kompor. Setelah itu, masukkan telur ayam dan aduk merata hingga menyatu dengan airnya.
  3. Selanjutnya, masukkan mie yang sudah disiapkan. Tambahkan potongan tomat dan daun bawang. Aduk merata lagi.
  4. Bumbui dengan garam dan kaldu bubuk. Aduk merata. Jangan lupa mencicipi sedikit kuahnya untuk memastikan rasanya sudah pas atau belum.
  5. Jika sudah matang dan rasanya pas, segera matikan kompor. Masakan sudah matang dan siap disajikan.
  6. Siapkan mangkuk saji ukuran sedang, lalu tuangkan mie rebus khas Padang yang sudah matang diatasnya. Taburi seledri dan bawang merah goreng secukupnya. Lengkapi juga dengan beberapa bahan yang sudah disiapkan.
Baca Juga :  Resep bumbu ayam bakar kecap untuk acara tahun baru

Ternyata, memasak resep mie rebus khas Padang cukup mudah dan praktis. Silahkan Anda praktikkan di rumah karena kuliner ini sangat cocok disantap saat udara di luar dingin karena hujan. Selamat mencoba.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan