Resep nasi ayam kari
Resep nasi ayam kari menjadi sebuah sajian kuliner yang lengkap, baik lengkap bahan-bahan yang digunakan jug sekaligus lengkap proteinnya.
Selain itu, cara memasaknya juga tidak begitu sulit dan cepat. Oleh karenanya, masakannya bisa menjadi rekomendasi untuk sarapan pagi atau bahkan bekal makanan ke sekolah, kantor, atau tempat aktifitas lainnya.
Sementara untuk bahan dan bumbunya, Anda bisa mendapatkannya dengan mudah dan harganya terjangkau. Tidak menutup kemungkinan beberapa diantaranya sudah tersedia di dapur, sehingga tinggal membeli yang belum ada.
Pembedanya tentu saja di bumbu kari yang bisa Anda beli dalam bentuk instan dan siap pakai di supermarket atau minimarket terdekat.
Lalu, bagaimana resep nasi ayam kari yang direkomendasikan? Silahkan Anda menyimak informasi berikut.
Bahan-bahan
- 2 paha ayam segar
- ½ butir bawang bombay dicincang kasar
- 3 butir bawang merah diiris tipis
- 1 siung bawang putih diiris tipis
- 4 buah cabai rawit merah atau sesuai selera
- 2 sendok teh bumbu kari instan
- 1 cangkir beras putih
- 1 gelas kaldu ayam cair
- ½ ikat daun bayam dipotong-potong
- 1 buah wortel dipotong dadu
- ½ sendok teh garam
- ½ sendok teh kaldu bubuk
- 1 sendok makan kecap manis
- Minyak goreng secukupnya
Cara memasak nasi ayam kari
Setelah semua bahan diatas sudah disediakan lengkap, silahkan Anda mempraktikkan cara memasak resep nasi ayam kari dengan langkah-langkah sebagai berikut.
- Bersihkan dulu paha ayam di bawah air mengalir, lalu rebus dengan air secukupnya hingga mengeluarkan kaldu. Angkat paha yang sudah matang dan sisihkan dulu agar tidak terlalu panas. Setelah mendingin, fillet paha ayam dan potong dadu. Sisihkan lagi.
- Sementara untuk air sisa rebusannya, jangan dibuang karena masih dipakai memasak. Jika di air kaldunya ada busa, dibuang saja.
- Selanjutnya, panaskan wajan penggorengan dan beri minyak goreng secukupnya untuk menumis. Setelah panas, tumis semua bawang bombay, bawang merah, dan bawang putih hingga harum.
- Tambahkan daging ayam dan masak hingga berubah warna. Setelah itu, masukkan bumbu kari dan beras. Aduk merata.
- Tuangkan kaldu ayam, lalu kecilkan api kompor. Aduk merata hingga tercampur semuanya. Tambahkan daun bayam dan potongan wortel.
- Tutup wajan dan biarkan sekitar 10 menit atau hingga berasnya matang menjadi nasi. Bumbui dengan garam, kaldu bubuk, dan kecap manis. Aduk merata.
- Silahkan mengecek kematangan nasinya. Jika belum matang, Anda bisa menambahkan sisa kaldu atau air, lalu memasaknya lagi hingga matang.
- Jangan lupa mencicipi masakannya untuk mengkoreksi rasanya. Jika sudah benar-benar matang, matikan kompor dan buka penutup wajannya agar mendingin.
- Siapkan 2 – 3 piring saji untuk plating, lalu tuangkan masakan nasi ayam kari yang sudah matang di tiap piring. Jika ada, taburi bawang merah goreng secukupnya untuk menambah sedap masakan.
Bagaimana resep nasi ayam kari diatas? Apakah Anda penasaran dengan rasa masakannya? Jika iya, silahkan memasaknya di rumah sekarang juga. Selamat mencoba.
Lihat video membuat nasi ayam kari
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info