Lompat ke konten
Membuat Puding Teh Susu dengan Cara Sederhana

Membuat Puding Teh Susu dengan Cara Sederhana

Puding Teh Susu

Puding merupakan salah satu makanan yang sangat populer dikalangan masyarakat. 
Makanan jenis ini tak kalah menariknya dibandingkan dengan makanan lainnya, sehingga tidak sedikit yang menyukainya. 
Selain bentuknya yang cantik, puding adalah makanan yang memiliki aroma wangi dengan rasa manis dan nikmat.
Puding biasanya disajikan sebagai pencuci mulut atau pencuci mulut setelah makan. Selain itu juga bisa disantap untuk dijadikan sebagai cemilan santai bersama teman – teman ataupun keluarga. 
Bahkan puding juga cocok disajikan di acara – acara tertentu.


Sehingga pada kesempatan ini akan kami jelaskan mengenai cara membuat puding teh susu. Bagi Anda yang ingin makan puding dengan olahan sendiri, Anda bisa menjadikan artikel ini sebagai referensi untuk pembuatanya. 

Sebelumnya, bahan yang perlu disiapkan, sebagai berikut :

Baca Juga :  Resep Soto Ayam Ceker Dan Soto Ayam Kuningan Untuk Acara Keluarga

Bahan Puding Teh Susu

  1. Siapkan bungkus bubuk gelatin secukupnya
  2. Gula
  3. Garam
  4. Susu cair
  5. 1 atau 2 Kuning telur
  6. Teh kental
  7. Vanila
 
Setelah beberapa bahan tersebut Anda siapkan, selanjutnya Anda bisa membuat puding teh susu dengan cara sebagai berikut :

Bagaimana Membuat Puding dengan Cara Sederhana?

  1. Cara pertama yang perlu dilakukan yaitu merebus susu cair menggunakan api kecil. Lalu, masukkan bubuk gelatin  atau agar – agar dan gula pasir kedalam susu, jangan lupa aduk rata dan tunggu hingga mendidih.
  2. Kedua yaitu tambahkan teh dan aduk kembali sebentar hingga rata.
  3. Setelah itu, tuang sedikit adonan ke dalam kuning telur yang sudah dikocok dan aduk secara rata. Masukkan kembali ke dalam wajan.
  4. Menambahkan vanilla ke dalam adonan adalah cara ke empat yang perlu dilakukan untuk membuat puding teh susu.
  5. Kemudian aduk kembali adonan tersebut dengan rata, dan tunggu hingga matang.
  6. Setelah langkah di atas Anda lakukan, yang terakhir yaitu tuang adonan puding ke dalam cetakan atau wadah yang sudah Anda siapkan, tunggu hingga dingin atau puding menjadi padat.
  7. Setelah dingin, puding teh susu yang sudah dibuat siap disajikan.
Baca Juga :  Putu Mayang, Cemilan Berkuah Santan, Begini Resepnya

 


Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Sponsor topwisata.info