Sayur Bening Oyong Udang
Wah, panas-panas begini memang enaknya masak resep sayur bening oyong udang. Rasanya pasti segar, gurih, dan sehat. Segar dari kuahnya yang banyak. Gurih dari rasa bumbu-bumbunya.
Sehat karena ada campuran sayur oyong ditambah udang yang berprotein. Disantap pada waktu makan siang atau malam sangat cocok. Anda tak perlu beli atau pesan di rumah makan agar bisa menyantapnya. Buat saja sendiri sayur ini karena cara memasaknya cukup mudah.
Bahan dan bumbu sayur bening oyong udang mudah didapatkan di pasar tradisional atau supermarket terdekat. Bagaimana?
Tertarik untuk memasak resep sayur bening oyong udang sendiri di rumah? Jika iya, Anda harus mengetahui bahan, bumbu, serta langkah memasaknya dulu. Oleh karena itu, silahkan membaca uraian berikut untuk lebih jelasnya.
Bahan-bahan
- 1 buah oyong segar
- 200 gram udang segar
- 1 bungkus mie soun
- 1 batang daun bawang diiris besar
- Minyak goreng secukupnya
- Air matang secukupnya
Bumbu-bumbu
- 5 siung bawang putih dicincang halus
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- Kaldu bubuk secukupnya
Cara memasak sayur bening oyong udang
- Setelah semua bahan dan bumbu di atas siap, praktikkan cara memasak resep sayur bening oyong udang berikut.
- Langkah pertama, ambil buah oyong dan bersihkan. Potong bulat lalu sisihkan.
- Selanjutnya, ambil udang dan bersihkan dari semua kotoran. Jangan lupa mengupas kulitnya hingga bersih.
- Setelah udang selesai, ambil mie soun. Rendam sebentar dengan air matang agar tidak kaku. Lalu, tiriskan dan sisihkan.
- Panaskan wajan penggorengan, masukkan minyak goreng secukupnya. Lalu, tumis bawang putih hingga tercium harum.
- Masukkan juga udang yang sudah dibersihkan. Masak hingga berubah warna kemerahan.
- Kecilkan api kompor, lalu tambahkan air matang secukupnya. Aduk-aduk sebentar.
- Masukkan potongan oyong. Tambahkan merica bubuk, garam, dan gula pasir. Aduk pelan agar bumbu meresap ke dalam oyong.
- Setelah itu, masukkan mie soun dan daun bawang. Aduk perlahan beberapa saat.
- Silahkan mencicipi sedikit kuahnya untuk mengoreksi rasanya. Jika belum pas, tambahkan kaldu bubuk secukupnya untuk menambah rasa. Aduk-aduk sebentar.
- Matikan kompor dan sayur bening oyong udang sudah matang dan siap di plating.
- Ambil mangkuk saji ukuran sedang atau besar. Ambil sayur sayur bening oyong udang secukupnya. Jangan lupa taburi bawang goreng secukupnya di atasnya agar lebih sedap.
Silahkan mencicipi dulu sayur bening oyong udang buatan Anda sendiri. Jika sudah lapar, jangan lupa menyiapkan sepiring nasi hangat. Sangat mudah bukan memasak resep sayur bening oyong udang? Selamat mencoba di rumah.
Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info