Lompat ke konten
Home » Resep Makanan Viral Zuppa Soup Yang Enak

Resep Makanan Viral Zuppa Soup Yang Enak

Zuppa Soup (1)

Resep Zuppa Soup

Resep Makanan Viral Zuppa Soup Yang Enak – Jika anda penggemar makanan italia, tentu anda tidak asing lagi dengan zuppa soup.

Zuppa soup adalah sup yang disajikan dalam mangkuk dengan pastry yang renyah dan lembut di atasnya.

Selain disebut zuppa soup, makanan khas toscana italia ini juga dikenal dengan zuppa toscana. Biasanya menu yang menyajikan zuppa soup akan anda temukan di restoran-restoran mewah.

Makanan ini termasuk dalam makanan pembuka yang cukup sederhana namun memiliki cita rasa yang nikmat.

Sup ini tidak lain terbuat dari tepung, krim, sayuran, yang diolah dengan berbagai bumbu lainnya. Hidangan zuppa soup ini sangat nikmat disantap selagi hangat.

Meski merupakan makanan mewah yang biasa ditemukan di restoran, namun anda juga bisa membuat sendiri sajian zuppa soup di rumah.

Baca Juga :  Resep Membuat Red Velvet Cookies

Hidangan ini sangat cocok disantap sebagai menu sarapan yang nikmat dan memberikan rasa kenyang yang cukup. Berikut adalah resep zuppa soup yang enak.

Resep Zuppa Soup Creamy

Bahan Cream Soup:

  1. 2 sdm mentega atau margarin
  2. 3 siung bawang putih, cincang kasar
  3. 1/2 bawang bombay, potong dadu
  4. 200 gr sayuran beku
  5. 3 buah sosis, potong dadu
  6. 2 sdm tepung
  7. 200 ml air
  8. 300 ml santan
  9. 1/2 sdt bubuk kaldu ayam
  10. 1/2 sdt garam
  11. 1/2 sdt merica bubuk

Pelengkap:

  1. Puff pastry sheet
  2. 1 kuning telur, kocok
  3. Keju parut secukupnya untuk taburan

Cara Membuat:

  1. Buat sup krim, panaskan mentega atau margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
  2. Masukkan potongan ayam, tumis hingga berubah warna. Kemudian tambahkan sayuran beku dan sosis, tambahkan tepung dan aduk rata. Tuang air dan tambahkan kaldu bubuk, masak hingga sayur dan sosis matang.
  3. Tuang santan sedikit demi sedikit dengan selalu diaduk rata, supaya santan tidak pecah. Tambahkan garam dan merica bubuk, tes rasa. Masak hingga kuah sedikit mengental.
  4. Tuang kuah ke dalam wadah tahan panas, cukup tuang hingga 3/4 saja. Oleskan sedikit kuning telur di pinggir wadah agar kulit pastry menempel. Tutupi dengan kulit pastry, olesi kuning telur di atasnya dan taburi keju parut.
  5. Panggang dengan suhu 200 derajat celcius selama 10 sampai 15 menit, gunakan api atas dan bawah hingga permukaan pastry kecoklatan. Pastikan oven panas terlebih dahulu.
  6. Sajikan zuppa soup yang creamy selagi hangat.
Baca Juga :  Resep Tauto Khas Pekalongan yang Gurih dan Lezat

Demikian ulasan tentang Resep Makanan Viral Zuppa Soup Yang Enak, semoga bermanfaat.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan

Sponsor topwisata.info