Lompat ke konten
Mencicipi Resep Ikan Nila Acar Kuning yang Gurih dan Segar Menggugah Selera

Mencicipi Resep Ikan Nila Acar Kuning yang Gurih dan Segar Menggugah Selera

Resep Ikan Nila Acar Kuning (2)

Resep ikan nila acar kuning

Resep ikan nila acar kuning selain lezat juga menyegarkan rasanya karena berkuah dengan bumbu acar kuning. Ikan nila dipilih sebagai bahan utama masakannya karena tidak pelit daging juga harganya masih cukup terjangkau di pasaran. Meskipun masih ada duri-duri di tubuhnya, tetapi tidak sebanyak ikan mujaer. Selain ikan nila, Anda juga bisa memilih ikan kembung sebagai penggantinya.

Namun yang istimewa di masakan ini tentu saja bumbu acar kuning yang dibayangkan saja begitu segar dengan sensasi asamnya. Setelah matang, masakannya sangat cocok disantap dengan nasi putih hangat untuk lauk makan siang atau malam. Anda mungkin yang belum pernah mencobanya dan sangat penasaran dengan rasanya. Jika seperti itu, silahkan membaca resep ikan nila acar kuning selengkapnya berikut untuk dipraktikkan nantinya di rumah.

Bahan-bahan

  • 2 ekor ikan nila segar ukuran sedang berbobot sekitar 500 gram
  • 1 buah jaruk nipis
  • ½ sendok makan garam
  • 2 cm jahe diparut
  • 2 buah wortel dipotong korek api
  • 2 buah mentimun dibuang bijinya, lalu dipotong dadu
  • 1 buah cabai merah besar dibuang bijinya, lalu diiris serong
  • 1 batang serai digeprek diambil bagian putihnya saja
  • 2 sendok teh garam
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 500 ml air
  • 1 sendok teh cuka
  • 1 batang daun bawang dipotong kecil
  • Minyak goreng scukupnya untuk menggoreng ikan dan menumis
Baca Juga :  Inilah Cara Membuat Resep Kulit Risol Yang Empuk

Bumbu yang dihaluskan

  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri disangrai
  • 2 cm kunyit dibakar
  • ½ sendok teh merica bubuk

Cara memasak ikan nila acar kuning

Setelah semua bahan dan bumbu diatas sudah disediakan lengkap, Anda dapat segera mempraktikkan cara memasak resep ikan nila acar kuning dengan langkah-langkah sebagai berikut.

  1. Bersihkan dulu semua ikan nila yang sudah disiapkan. Buang semua sisik yang ada di tubuhnya dan kotoran di dalam perut serta insangnya.
  2. Masukkan ikan nila ke dalam wadah baskom bersih, lalu beri perasan jeruk nipis, garam, dan parutan jahe. Aduk merata dan diamkan sekitar 15 menit.
  3. Setelah 15 menit, panaskan wajan penggorengan dan beri minyak agak banyak untuk menggoreng ikan nila. Pastikan minyak sudah panas, lalu masukkan ikan nila ke dalamnya.
  4. Goreng diatas api kompor sedang saja hingga berwarna kecoklatan di kedua sisinya. Jangan lupa dibolak-balik agar kematangannya merata. Setelah matang, angkat dan tiriskan Sisihkan dulu.
  5. Kurangi minyak goreng sisa menggoreng ikan nila tadi hingga tinggal tersisa 2 sendok makan saja karena hanya untuk menumis. Lalu, panaskan minyak lagi dan tumis semua bumbu halus dan serai yang sudah disiapkan hingga harum.
  6. Tambahkan wortel, mentimun, dan cabai merah. Tumis hingga semuanya layu. Setelah itu, bumbui dengan garam dan gula pasir.
  7. Tuangkan air, lalu kecilkan api kompor. Aduk merata sebentar. Setelah itu, masukkan ikan nila goreng ke dalam wajan dan aduk perlahan.
  8. Tambahkan cuka dan daun bawang, lalu aduk lagi. Masak hingga mendidih dan kuahnya sedikit menyusut. Silahkan mencicipi sedikit masakannya untuk mengkoreksi rasanya.
  9. Jika sudah benar-benar matang, segera matikan kompor. Masakan siap disajikan.
  10. Siapkan piring atau mangkuk saji untuk plating, lalu pindahkan masakan ikan nila acar kuning yang sudah matang ke atas piring. Taburi bawang merah goreng secukupnya untuk menambah sedap mesakan. Jangan lupa menyiapkan nasi putih hangat untuk menyantapnya sebagai lauk makan.
Baca Juga :  Kreasi tahu telur khas surabaya ini enak untuk disajikan, ini dia resepnya

Setelah membaca resep ikan nila acar kuning selengkapnya diatas, silahkan Anda coba praktikkan sekarang juga di rumah. Siapa tahu rasanya memang sesuai selera Anda. Selamat mencoba.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *