Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Resep Soto Daging Pekanbaru, Kuliner Berkuah Segar dan Menggugah Selera

Resep Soto Daging Pekanbaru, Kuliner Berkuah Segar dan Menggugah Selera

Soto Daging Pekanbaru (1)

Resep soto daging Pekanbaru

Resep soto daging Pekanbaru menjadi informasi kuliner berikutnya yang perlu Anda ketahui. Ternyata menu soto tidak hanya didominasi di Pulau Jawa saja dengan beragam masakan soto yang berkuah tersebut.

Namun ternyata, di Kota Pekanbaru Provinsi Riau juga ada masakan soto yang tentu saja mempunyai ciri khasnya tersendiri.

Sotonya menggunakan bahan daging sapi dan dimasak dengan kuah santan yang berwarna kuning.

Sekilas mirip dengan soto kare khas Jawa Tengah, tetapi isiannya menggunakan potongan daging sapi.

Seperti soto pada umumnya, bumbu yang dibutuhkan untuk memasak soto daging Pekanbaru juga cukup banyak.

Anda yang tertarik ingin coba memasaknya di rumah silahkan membaca dulu resep soto daging Pekanbaru selengkapnya berikut.

Bahan-bahan

  1. 750 gram daging sapi segar
  2. 2 liter air untuk merebus daging
  3. 750 ml santan dari 1 butir kelapa
  4. 2 batang dan bawang dipotong kecil
  5. 2 batang seledri diikat simpul
  6. 1 butir bawang bombai dipotong menjadi 6 bagian
  7. 2 batang serai digeprek
  8. 4 lembar daun salam
  9. ½ sendok teh merica bubuk
  10. ½ sendok teh pala bubuk
  11. 3 buah cengkih
  12. ½ sendok teh ketumbar bubuk
  13. 2 sendok teh garam
  14. 3 sendok makan minyak goreng untuk menumis
Baca Juga :  Resep Es Krim Goreng, Kuliner Menarik dengan Rasa Unik

Bumbu yang dihaluskan

  1. 7 butir bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 5 butir kemiri disangrai
  4. 3 cm kunyit dibakar
  5. 3 cm jahe dibakar

Bahan pelengkap

  1. 150 gram mi kuning basah
  2. 150 gram touge segar diseduh air panas, lalu ditiriskan
  3. 3 buah tomat merah dipotong-potong
  4. 5 buah perkedel kentang
  5. 2 batang daun bawang dirajang halus
  6. Bawang merah goreng secukupnya
  7. Sambal cabai rawit secukupnya
  8. Jeruk nipis secukupnya

Cara memasak soto daging Pekanbaru

Setelah semua bahan dan bumbu diatas lengkap disediakan, Anda dapat segera mempraktikkan cara memasak resep soto daging Pekanbaru dengan beberapa langkah sebagai berikut.

  1. Bersihkan dulu daging sapi yang sudah disiapkan di bawah air mengalir. Anda bisa memotongnya menjadi beberapa bagian, jika ukurannya cukup besar. Setelah itu, rebus daging dengan 2 liter air ditambah daun bawang, seledri, dan bawang bombai.
  2. Rebus hingga daging empuk dan mengeluarkan kaldu. Angkat daging dan sisihkan dulu. Air kaldu bekas merebus daging jangan dibuang karena masih digunakan.
  3. Selanjutnya, panaskan wajan penggorengan dan beri minyak goreng untuk menumis. Setelah minyak panas, tumis semua bumbu halus hingga harum.
  4. Tambahkan batang serai, daun salam, merica bubuk, pala bubuk, cengkih, ketumbar, dan garam. Tumis dan aduk merata hingga semua bahan layu.
  5. Setelah itu, tuangkan air kaldu ke dalam wajan dan aduk merata. Masukkan juga daging sapinya beserta semua santan yang sudah disediakan. Kecilkan api kompor dan aduk perlahan secara terus menerus agar santan tidak pecah.
  6. Masak hingga kuah soto mendidih, kuahnya sedikit menyusut, dan bumbunya meresap ke dalam daging. Matikan kompor, lalu angkat dan tiriskan dagingnya. Silahkan mengiris tipis-tipis daging sapi. Sisihkan.
  7. Waktunya plating. Siapkan mangkuk ukuran sedang untuk plating. beri secukupnya mie kuning, touge, irisan daging, tomat, dan daun bawang. Setelah itu, siram dengan kuah soto yang sudah matang secukupnya. Lengkapi dengan perkedel, taburan bawang merah goreng, perasan jeruk nipis, dan sambal cabai rawit. Jangan lupa juga menyiapkan nasi putih hangat saat ingin menyantapnya.
Baca Juga :  Resep Dimsum Mentai Rasanya Creamy Yang Sempat Viral

Sekarang, Anda sekalian sudah mengetahui langkah-langkah memasak resep soto daging Pekanbaru. Selanjutnya, silahkan coba memasaknya di rumah agar dapat mencicipi rasanya yang segar dan menggugah selera. Selamat mencoba.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan