Lompat ke konten
Resep Jengkol Balado Yang Praktis Ala Rumahan

Resep Jengkol Balado Yang Praktis Ala Rumahan

Jengkol Balado

Resep Jengkol Balado Yang Praktis Ala Rumahan- Banyak orang kurang menyukai jengkol karena baunya yang sulit hilang dan menyengat. Akan tetapi jengkol ternyata dapat anda olah menjadi makanan yang sangat lezat.

Apabila anda memasaknya dengan cara yang tepat maka bau dari jengolnya bisa lebih berkurang, misalnya seperti dimasak rendang. Karena cita rasanya yang enak salah satu olahan jengkol yang bisa dicoba yaitu jengkol balado.

Resep Jengkol Balado

Agar tidak penasaran, berikut ini mengenai Resep Jengkol Balado yang praktis ala rumahan untuk hidangan keluarga anda.

Bahan Resep Jengkol Balado

  1. 300 gram jengkol
  2. 6 butir bawang merah, iris halus
  3. 2 butir bawang putih
  4. 1 sdt merica
  5. 3 butir kemiri
  6. 2 buah cabai merah besar
  7. 5 buah cabai merah keriting
  8. 10 buah rawit merah
  9. 1 buah tomat merah segar
  10. Garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya
  11. 2 lembar daun jeruk
  12. 1 ruas lengkuas, geprek
  13. 2 lembar daun salam
  14. Minyak goreng secukupnya
  15. Air secukupnya
Baca Juga :  Resep Martabak Mini, mungil namun rasa yang luar biasa

Cara Membuat Resep Jengkol Balado

  1. Rendam jengkol terlebih dahulu semalaman, tujuannya supaya jengkol empuk dan tidak bau saat akan dimasak.
  2. Setelah itu anda bisa merebus jengkol dengan daun jeruk, daun salam, dan lengkuas. Setelah empuk, angkat dan tiriskan.
  3. Bahkan jika anda ingin lebih cepat memasak, anda juga dapat menggunakan panci presto. Selanjutnya goreng sebentar Geprek jengkol satu persatu dan sisihkan.
  4. Haluskan bawang putih, kemiri dan merica. Tambahkan cabe-cabean dan jangan lupa Uleg sesuai selera ,Lalu sisihkan.
  5. Tumis bawang merah sampai kekuningan. Masukkan irisan tomat. Tumis tomat sampai agak kering. Tambahkan cabe yang sudah diuleg.
  6. Dan jika cabai telah layu maka anda bisa tambahkan air dan jengkol. Masukkan garam, gula dan kaldu bubuk sambil di aduk rata, lalu masak hingga kuahnya menyusut dan bumbunya meresap.
  7. Terakhir angkat dan sajikan jengkol balado selagi hangat, jika rasanya sudah pas.
Baca Juga :  Inilah Resep Soto Kudus Legendaris yang Harus Anda Coba Sekarang

Demikian penjelasan dari saya tentang Resep Jengkol Balado yang praktis ala rumahan semoga bermanfaat, terimakasih.

Lihat video membuat Jengkol Balado

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *