Lompat ke konten
Home » Uncategorized » Nikmatnya kudapan Kacang Bawang, Ini Resepnya

Nikmatnya kudapan Kacang Bawang, Ini Resepnya

Kacang Bawang


Siapa yang tidak suka makan kacang tanah? Kecil, tetapi gurih rasanya. Lagi pun, kacang banyak manfaatnya. Manfaat yang paling besar adalah mencegah penyakit jantung dan stroke. Besar sekali manfaatnya, kalau mau dipikir-pikir. Padahal, bentukannya amat kecil.
Di Indonesia sendiri, kacang banyak dibudidayakan. Perawatan, tidaklah terlalu sulit. Biasanya, budidaya kacang dilakukan di sawah atau ladang. Sama seperti menanam padi. 
Hanya saja, kacang tidak perlu irigasi. Ia hanya disiram menggunakan tenaga manusia atau mesin.
Berbicara pasal kacang, sebenarnya, banyak yang bisa dilakukan dengan makanan kecil satu ini. Salah satunya, seperti yang akan dibahas saat ini yaitu cara membuat kacang bawang. 
Camilan kacang bawang ini, paling enak dinikmati saat bersantai. Ditemani secangkir teh, dan semilir angin sore.

Baik, tidak perlu membuang masa lagi. Mari, simak cara pembuatannya.

Bahan:

  1. Kacang tanah
  2. Penyedap rasa
  3. Minyak
  4. Bawang putih, iris tipis – 4 siung
  5. Bawang putih, haluskan – 3 siung
  6. Santan, dari 1/4 butir kelapa – 150 ml
  7. Garam – 1 sdt
  8. Gula pasir – 1/2 sdt
Baca Juga :  Resep Ceker Krispi yang Satu Ini Benar-Benar Kriuk dan Empuk
Yap, hanya butuh delapan bahan saja untuk membuat kacang bawang ini. Lanjut, ke penahapan cara membuat.

Cara buat:

  1. Siapkan panci dan masak beberapa bahan seperti bawang putih halus, penyedap rasa, santan, garam dan gula. masak sampai matang. sisihkan
  2. Cuci bersih terlebih dahulu kacang tanahnya.
  3. Siapkan wadah untuk diisi air hangat.
  4. Saat air hangat sudah siap, masukkan kacang tanah yang sudah dicuci bersih tadi ke dalam wadah air hangat.
  5. Mulailah membersihkan kacang dari kulit arinya.
  6. Setelah semua kacang sudah dibersihkan dari kulit arinya, masukkan ke dalam wadah bumbu, aduk-aduk kemudian diamkan.
  7. Bila sudah, siapkan penggorengan dengan api kecil. Pertama goreng bawang irisnya terlebih dahulu, kemudian kacangnya.
  8. Mulailah menggoreng hingga kacang putih kecoklatan.
  9. Setelah sudah, tinggal disajikan dan sudah bisa disantap.
Baca Juga :  Begini Cara Membuat Tahu Bulat 3 Varian
Bukankah ini sangat simple?
Selamat mencoba!
Bisa juga dikreasikan dengan bumbu-bumbu lain seperti rasa balado, gula, dan lain-lain sesuai keinginan. Paling penting, kacang sudah terlepas dari kulit arinya. Saat akan dimakan, sediakan air minimal teh hangat. Yah, karena makan kacang, memang bikin seret. Maklum, tidak ada kandungan air di dalamnya. 

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tag:

Tinggalkan Balasan