Lompat ke konten
5 Tempat Wisata Jogja, Indah dan Ramah Anak!

5 Tempat Wisata Jogja, Indah dan Ramah Anak!

Gembira Loka Zoo1

Tempat wisata Jogja memang sangat mengesankan, dan menjadi daya tarik tersendiri. Ada banyak sekali tempat wisata yang menyuguhkan keindahan, spot foto yang instagramable, hingga tempat edukasi terbaik.

Artikel ini pun mengutarakan 5 tempat wisata yang bagus buat Anda kunjungi, masih kepo? Yuk langsung saja baca ya!

Ini Dia 5 Tempat Wisata Jogja yang Wajib dikunjungi

Ada banyak sekali tempat wisata Jogja bisa Anda datangi, di ataranya:

Jogja Bay

Taman wisata yang menyuguhkan wahana air terbesar untuk kawasan Asia Tenggara, ada Jogja Bay, sangat direkomendasikan untuk semua kalangan, tak terkecuali anak-anak.

Anda bisa berenang bebas, dan bawa anak-anak untuk menyenangkannya. Jogja Bay dibuka resmi pada tanggal 20 Desember 2015. Hingga saat ini, masih banyak pengunjung yang datang dan jumlah wahana permainannya terus bertambah.

Di mana Alamatnya? Jalan Utara, Jenengan, Maguwoharjo, Depok, Kabupaten Sleman.

Berapa Jam buka? Mulai pukul 09.00 – 16.00 WIB. Dengan Harga tiket: Rp 90 ribu (hari biasa), Rp 100 ribu (akhir pekan).

Gembira Loka Zoo

Gembira Loka Zoo
Gembira Loka Zoo

Gembira Loka Zoo adalah kebun binatang yang sangat terkenal di antara warga Jogja maupun pengunjung dari luar kota. Tidak heran jika Gembira Loka selalu ramai dengan pengunjung, terutama saat musim liburan.

Fasilitas yang ada di Gembira Loka meliputi tempat presentasi hewan mamalia dan burung, gerai suvenir, serta restoran. Untuk alamatnya, Jalan Veteran Nomor 47, Muja Muju, Umbulharjo, Kota Yogyakarta.

Baca Juga :  Wisata Hits Jogja, The Lost World Castle

Lebih disarankan datang ke sana pada pagi hari, karena jam buka dimulai pukul 09.00 – 15.00 WIB (hari biasa), 08.30 – 16.00 WIB (akhir pekan dan libur nasional).

YouTube player

Anda tidak perlu bingung soal keuangan, karena ramah kantong, cukup bayar Rp. 60 ribu (hari biasa), Rp 75 ribu (akhir pekan dan libur nasional).

Kids Fun

kids fun jogja
kids fun jogja

Wisata yang sangat bagus untuk anak-anak di Jogja dan seru, sampai mereka ingin berlama-lama, ada Kids Fun.

Kids Fun menawarkan sekitar 26 wahana permainan yang bisa kamu nikmati saat mengunjunginya. Selain itu, terdapat juga kolam renang dengan perosotan berukuran besar.

Setelah lelah mencoba setiap permainan yang tersedia, kamu dapat bersantai di restoran atau kafe yang ada di area wisata ini.

Alamat tempat wisata ini ada di Jalan Wonosari KM 10, Asem Ngecis, Sitimulyo, Piyungan, Kabupaten Bantul. Dengan Jam buka, 09.00 – 17.00 WIB (hari biasa), 09.00 – 18.00 (akhir pekan).

Berapa uang yang harus Anda keluarkan? Harga tiket, mulai dari Rp 25 ribu.

Taman Pintar

taman pintar yogyakarta
taman pintar yogyakarta

Adapun tempat wisata yang tak kalah seru buat dikunjungi oleh semua orang, terutama bagi para pelajar adalah Taman Pintar.

Taman Pintar dibangun untuk mengenalkan ilmu pengetahuan kepada pengunjungnya yang sebagian besar adalah anak-anak sekolah.

Di sini, kamu dapat belajar sambil bermain dengan mengunjungi beberapa area, termasuk Science Theater, Wahana Bahari, Planetarium, Playground, dan masih banyak lagi.

Baca Juga :  Nikmati 12 Wahana Seru di Jungleland Sentul Bogor di Liburan Akhir Tahun Ini, Segini Harga Tiketnya

Di mana lokasinya? Alamat, jalan Panembahan Senopati Nomor 1-3, Ngupasan, Gondomanan, Kota Yogyakarta.

Untuk Jam buka antara pukul 08.30-16.00 WIB. Dengan Harga tiket, mulai dari Rp 6 ribu. Wah sangat ramah kantong nih guys.

The Lost World Castle

Yang terakhir, ada The Lost Word Castle dengan daya tarik bangunan megah dan jika dilihat tampilannya layaknya istana dalam dongeng, mengesankan bukan?

Di sini, terdapat banyak spot foto Instagramable yang bisa kamu temukan, mulai dari bangunan kastel itu sendiri, kapal bajak laut, rumah hobbit, hingga tembok China.

Untuk bisa ke sana Anda harus menuju ke Jalan Petung Merapi, Petung, Kepuharjo. Berapa harga yang harus Anda bayar? Hanya dengan Rp. 30.000, bisa menikmati keindahan gedung megah, harga ini sudah masuk harga di tahun 2023.

Wah bagaimana? Ternyata di Jogja ada 5 tempat wisata yang sangat menarik buat dikunjungi, sekaligus ramah anak-anak, nah itu dia sajian artikel kali ini, terima kasih.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *