Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Resep Oseng Paru Sapi Berikut Dijamin Empuk, Lezat, dan Menggugah Selera

Resep Oseng Paru Sapi Berikut Dijamin Empuk, Lezat, dan Menggugah Selera

Oseng Paru Sapi (2)

Resep oseng paru sapi

Resep oseng paru sapi bisa menjadi masakan yang lezat dan menggugah selera asalkan cara memasaknya benar-benar direkomendasikan.

Apalagi paru merupakan salah satu jeroan sapi yang sebelum diolah masih keras. Namun setelah dimasak, pastinya lebih empuk apalagi memasaknya dengan beragam bumbu khas Nusantara.

Untuk sekarang, paru sapi akan dimasak dengan bumbu oseng yang identik dengan rasa gurih pedasnya. Semua bahan protein bisa dimasak oseng tidak terkecuali paru sapi.

Anda pun bisa memasaknya di rumah dengan bahan dan bumbu mudah di dapatkan, bahkan sebagian diantaranya mungkin sudah tersimpan di dapur. Lalu, bagaimana resep oseng paru sapi yang benar-benar rasanya lezat? Berikut informasi selengkapnya.

Bahan-bahan

  • 500 gram paru sapi segar
  • Air secukupnya untuk merebus paru
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya untuk menumis

Bumbu iris

  • 20 butir bawang merah
  • 3 buah tomat merah
  • 10 buah cabai rawit merah atau sesuai selera
  • 5 buah cabai merah besar
Baca Juga :  Resep Kari Daging Sapi untuk Disajikan di Hari Raya yang Spesial

Cara memasak oseng paru sapi

Setelah semua bahan dan bumbu diatas sudah disediakan, Anda bisa segera mempraktikkan cara memasak resep oseng paru sapi dengan langkah-langkah sebagai berikut.

1. Bersihkan dulu semua paru sapi yang sudah disiapkan. Setelah itu, rebus paru dengan air secukupnya hingga mendidih.

2. Pastikan parunya sudah empuk. Jika belum, Anda bisa menambahkan air ke dalam rebusannya dan rebus lagi hingga benar-benar empuk. Setelah itu, matikan kompor dan angkat semua paru.

3. Biarkan beberapa saat hingga parunya tidak terlalu panas. Lalu, potong-potong paru ukuran sedang atau sesuai selera Anda. Sisihkan dulu.

4. Selanjutnya, panaskan wajan penggorengan dan beri minyak goreng secukupnya untuk menumis. Setelah minyak panas, tumis semua bumbu iris hingga setengah matang.

5. Angkat, tiriskan, lalu uleg kasar. Setelah itu, tumis lagi dengan minyak goreng sebelumnya. Tambahkan sedikit air, lalu masak hingga mendidih.

Baca Juga :  Inilah Resep Sapo Ikan yang Lezat Khas Chinnese Food

6. Setelah itu, masukkan semua potongan paru sapi ke dalam wajan. Aduk merata dan masak hingga tercampur dengan semua bumbu osengnya.

7. Bumbui dengan garam dan gula pasir, lalu aduk merata lagi. Silahkan mencicipi sedikit masakannya untuk mengkoreksi rasanya. Jika dirasa masih belum sedap, tambahkan kaldu bubuk secukupnya, lalu aduk lagi.

8. Jika sudah benar-benar matang, matikan kompor dan biarkan beberapa saat. Siapkan sebuh piring saji untuk plating, lalu pindahkan masakan oseng paru sapi yang sudah matang diatasnya. Jangan lupa menyiapkan nasi putih hangat secukupnya saat ingin menyantapnya sebagai lauk makan.

Setelah membaca resep oseng paru sapi diatas selengkapnya, Anda bisa segera mempraktikkannya di rumah. Jangan ragu untuk memasaknya karena rasanya dijamin lezat dan paru sapinya empuk.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan