Grand Sayang Kaak
Wisata Keluarga Grand Sayang Kaak Ciamis
Bingung cari tempat wisata yang murah, nyaman serta cocok untuk liburan keluarga, tenang topwisata punya referensinya buat kamu yang berada di daerah Ciamis yaitu wisata Grand Sayang Kaak.
Nama wisata ini memang terbilang sedikit unik, namun lokasi spot foto didalamnya sungguh sangat instagramable. Lokasinya memang di bukit tepi jurang, sehingga memiliki pemandangan berswafoto yang begitu banyak.
Lokasi wisata ini dikembangkan oleh Badan Usaha Milik Desa atau disebut BUMDes, sehingga penataan maupun fasilitas yang ada ditempat wisata ini terawat dan tertata dengan rapi.
Tempat wisata ini memang baru diresmikan tahun 2017. Namun dengan inovasi serta masukan dari para wisatawan serta penduduk lokal, maka wisata Sayang Kaak Ciamis ini menjadi lebih komplit dan profesional.
Lokasi wisata Grand Sayang Kaak ini memang cocok untuk liburan akhir pekan kamu lo sob, karena harga tiket murah, lokasi mudah dijangkau serta banyak wahana permainan yang menghibur, akan menemani waktu-waktu liburan kamu semakin asyik.
Sebelum sobat topwisata memutuskan untuk mengunjungi tempat wisata Grand Sayang Kaak Ciamis ini, ada baiknya sobat membaca ulasan berikut sampai selesai.
Lokasi wisata Grand Sayang Kaak
Lokasi wisata Grand Sayang Kaak ini terletak di Cikatomas, Handapherang, Cijeungjing, Ciamis Regency, Jawa Barat 46271.
Lokasi wisata ini memang sangat mudah ditemukan, apalagi sobat topwisata membawa GPS atau Smarphone yang ada GPSnya. Sobat akan langsung ketemu dengan lokasi ini kurang lebih jaraknya 15 kilometer dari pusat kota Ciamis.
Untuk menuju lokasi tempat wisata ini sebaiknya sobat topwisata perlu berhati-hati, karena beberapa puluh meter jalanan masih rusak dan berbatu.
Harga tiket masuk dan Jam buka wisata Grand Sayang Kaak
Harga tiket masuk wisata Grand Sayang kaak ciamis ini hanya Rp 5.000 per orang, dan harga tiket tersebut tidak terpengaruh hari libur atau hari biasa. Jadi sobat topwisata bisa beramai-ramai untuk mengunjungi tempat wisata ini.
Kemudian untuk biaya parkir kendaraan cukup murah sobat. Rp 2.000 untuk kendaraan roda dua dan Rp 5.000 untuk kendaraan roda empat.
Jam buka wisata Grand Sayang Kaak ini mulai pukul 08.00 sampai dengan pukul 17.00 dan buka setiap hari. Tempat wisata ini sangat ramai dikunjungi wisatawan pada hari libur atau hari minggu, dan jam kunjungan dengan load tertinggi mulai pukul 10.00 sampai dengan pukul 15.00.
Fasilitas serta daya tarik wisata Grand Sayang Kaak
Fasilitas tempat wisata Grand Sayang Kaak ini terbilang cukup memadai ya sobat, sebat fasilitas standar seperti area parkir yang luas, mushola, kamar mandi, toilet, area kuliner dan area spot foto selfie instagramable semuanya ada disini.
Kemudian daya tarik dari wisata Grand Sayang Kaak ini sendiri adalah terletak pada suasana alam yang indah serta lengkapnya wahana-wahana yang memanjakan para pengunjung.
Wahana seperti tempat berfoto selfie sarang burung, tempat nongkrong di pinggir tebing dengan hiasan bunga matahari dan payung geulis sebagai ciri khas daerah, semuanya bisa kamu nikmati dan gratis tanpa mengeluarkan biaya tambahan lagi.
Tidak hanya spot foto itu saja, jika sobat memandang lebih jauh lagi maka akan terlihat hamparan hijau yang luas serta aliran air sungai Citanduy yang indah, akan membuat hati ini semakin sejuk melihatnya.
Jika sobat topwisata membawa anak-anak atau anggota keluarga lain, sobat topwisata bisa mencoba wahana Flying Fox Anak, Play Ground dan wahana Outbound yang cukup seru serta mengedukasi.
Galeri Foto wisata Grand Sayang Kaak Ciamis
Bagaimana sobat topwisata, apakah kalian tertarik mengunjungi wisata Grand Sayang Kaak Ciamis ?
TOPWISATA.INFO – REFERENSI TEMPAT WISATA TERPERCAYA
Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info