Lompat ke konten
Home » Uncategorized » Inilah Cara Memasak Resep Pecel Madiun yang Direkomendasikan

Inilah Cara Memasak Resep Pecel Madiun yang Direkomendasikan

Resep Pecel Madiun

Resep pecel Madiun menjadi salah satu informasi bermanfaat bagi Anda para pecinta kuliner Nusantara. Diketahui Madiun merupakan salah satu kota di provinsi Jawa Timur. 

Sementara itu, kuliner khas di sana dan sudah populer seantero Indonesia adalah pecel. Tentu saja ada persamaan dan perbedaan pecel Madiun dengan pecel dari daerah lain.
 
Persamaannya, pecel Madiun tetap mengandalkan beragam rebusan sayuran sebagai bahan utamanya. Selain itu, saus atau sambal kacangnya juga masih dipakai. 
Perbedaannya, pecel Madiun menonjolkan lauk sebagai pelengkapnya, seperti rempeyek, gorengan tahu tempe, dan lain sebagainya. Anda yang sudah pernah mencicipinya, tentu bisa berkomentar banyak. Berbeda dengan lainnya yang belum pernah dan sangat ingin menyantapnya. 
Tak perlu khawatir karena di sini akan dijelaskan secara gamblang cara memasak pecel Madiun yang super lezat itu.
Lalu, bagaimana cara memasak resep pecel Madiun yang benar? Untuk lebih jelasnya, silahkan membaca uraian berikut.

Baca Juga :  Resep Membuat Sayur Bening sehat ala Warung Makan

Bahan-bahan

Bahan-bahan yang harus dipersiapkan berikut bisa untuk membuat pecel Madiun sebanyak 4 porsi.

  1. 2 ikat kangkung
  2. 1 ikat kacang panjang
  3. 100 gram tauge
  4. 1 buah timun yang sudah dipotong dadu kecil
  5. 1 ikat daun kemangi
  6. Petai cina secukupnya
  7. Sayuran lainnya, seperti kubis, bayam, atau lainnya bisa Anda pakai sesuai selera
  8. Tempe goreng secukupnya
  9. Tahu goreng secukupnya
  10. Rempeyek kacang atau teri secukupnya
  11. Serundeng goreng secukupnya
  12. Bumbu pecel Madiun
  13. 250 gram kacang goreng
  14. 2 siung bawang putih
  15. 3 buah cabai merah besar
  16. 20 buah cabai rawit
  17. 100 gram gula Jawa
  18. 3 lembar daun jeruk
  19. 2 sendok makan air asam Jawa
  20. 1 ruas jari kencur
  21. Air panas secukupnya, untuk menggerus dan mengencerkan bumbu pecelnya

Cara membuat pecel Madiun

  1. Setelah semua bahan utama, bahan pelengkap, dan bumbu sudah siap, Anda bisa segera memasak pecel Madiun.
  2. Langkah pertama, yaitu membuat sambal pecelnya terlebih dulu. Siapkan kacang goreng di cobek, lalu tumbuk atau di ulek hingga halus. Sisihkan ke dalam wadah.
  3. Selanjutnya, panaskan wajan dan beri sedikit minyak goreng untuk menumis bawang putih, cabai merah, dan cabai rawit hingga layu dan berbau wangi. Lalu, angkat dan haluskan bersama daun jeruk dan kencur. Tambahkan air asam Jawa, aduk merata dan sisihkan.
  4. Langkah berikutnya, yaitu campur bumbu yang dihaluskan tadi dengan kacang tanah yang sudah ditumbuk halus. Aduk sampai merata. Anda bisa menambahkan sedikit air jika tekstur sambal kacangnya terlalu kering.

  5. Ambil setengah bagian sambal pecel yang sudah dibuat, masukkan ke dalam mangkuk kecil. Tuangi air panas secukupnya agar sambal pecelnya mengental, dan jangan sampai keenceran.
  6. Akhirnya, sambal pecel Madiun sudah jadi dan silahkan mencicipinya. Sementara untuk sisanya, Anda bisa memasukkan ke dalam wadah plastik tertutup untuk disimpan di dalam kulkas.
  7. Setelah sambal pecel jadi, giliran Anda menyiapkan bahan sayurannya. Potong-potong kacang panjang, kangkung, dan sayuran pengisi pecel Madiun lainnya. Rebus sekitar 5 menit saja hingga matang. Jangan terlalu lama merebusnya sampai layu agar kandungan gizi di dalam sayurannya masih ada. Setelah matang, tiriskan dan sisihkan agar lebih dingin.
  8. Sekarang, tingga penyajiannya di atas piring. Ambil sayuran yang sudah direbus, lalu siram dengan sambal pecel secukupnya. Tak lupa, ambil rempeyek, tahu, dan tempe goreng sebagai pelengkapnya.
  9. Anda pun bisa menyantapnya didampingi sepiring nasi hangat dan minuman dingin. Dijamin lebih nikmat.


Itulah informasi cara memasak resep pecel Madiun yang lezat. Silahkan Anda coba sendiri di rumah. Selamat memasak.


Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tag:

Tinggalkan Balasan