Lompat ke konten
Home » Uncategorized » Es Krim Sederhana #dirumahaja : Resep, Cara dan Langkah

Es Krim Sederhana #dirumahaja : Resep, Cara dan Langkah

Es Krim Sederhana

Masih Bengong aja dirumah, yuk coba buat Es Krim dirumah aja. Pasti anak-anak bakalan suka dengan makanan yang satu ini, rasanya dingin dan manis serta memiliki bentuk yang sangat unik menjadikan makanan ini selalu favorit di mata anak-anak.
Biasanya kalian membelikannya Es Krim di minimarket atau toko es krim, namun kali ini kalian sudah bisa membuatnya sendiri dirumah lo. Hanya dengan berbekal beberapa peralatan yang ada di rumah, Es Krim yang seperti di Toko-Toko sudah bisa kalian hidangkan untuk keluarga.
Topwisata Kuliner akan membagikan tips membuat  Es Krim yang bisa kalian buat dengan mudah dirumah. Simak baik-baik step by step nya ya.

Cara Mudah Membuat Es Krim, Bahan-bahan yang harus disiapkan :

  1. 160 gram susu bubuk full cream atau vanila ( Bisa Dancow atau merek yang lain )
  2. 500 ml air
  3. 2 sendok gula pasir (sesuai selera)
  4. 15 gram tepung maizena
  5. Perasa (sebagai opsional saja, kalau kalian suka perasa buah-buahan bisa menggunakan bahan ini)
Baca Juga :  Kuliner Dapur Dewi Kahyangan DK Surabaya
Bahan-bahan diatas sangat mudah sekali dijumpai lo, baik itu di Toko sebelah atau Pasar.

Cara Membuat Es Krim

Nah, step by step ini sangat penting ya. Jadi jangan sampai terlewatkan ya.


  1. Tuangkan Susu Bubuk 160 gram tadi ke dalam Panci, tambahkan 500 ml air dan aduk-aduk hingga susu tersebut larut
  2. Kemudian Masak susu tersebut dengan api kecil dan lanjutkan aktivitas mengaduk kurang lebih 10 menit
  3. Setelah dirasa cukup panas, tambahkan gula ke dalam panci dan lanjutkan aktivitas mengaduknya
  4. Campurkan Tepung Maizena ( 15 gram ) dengan air ( 3 sendok makan ) terlebih dahulu, aduk-aduk tepung Maizena sampai merata kemudian campurkan ke dalam panci Susu tersebut. Aduk-aduk hingga merata
  5. Aduk-aduk terus sampai mengental, disaat ini kalian bisa menambahkan perasa yang kalian suka. Bisa dengan rasa buah-buahan ataupun yang lainnya
  6. Kalau susu sudah mengental, matikan api dan angkat.
  7. Tiriskan adonan Es Krim tersebut kurang lebih 10 menit kemudian saring adonan Es Krim agar bagian-bagian yang tidak dibutuhkan tidak ikut terbawa di cetakan es krim. 
  8. Jika sudah, tuangkan susu ke dalam wadah atau cetakan es krim. Kemudian masukkan ke dalam freezer kurang lebih 4 jam sampai Es Krim tersebut siap untuk disajikan
Baca Juga :  Resep donat seenak J.CO ternyata mudah

Nah, gimana topwisata lovers. Sangat mudah sekali bukan membuat Es Krim Sederhana dirumahaja.
Simak Resep-resep makanan dan minuman selanjutnya ya, hanya di topwisata kuliner

Q & A Halaman ini

Pertanyaan : Bagaimana Membuat Es Krim sendiri dirumah ?

Jawaban : Sangat Mudah kok, hanya dengan menyediakan berbagai bahan seperti Susu Bubuk dan tepung Maizuna kalian sudah bisa membuat Es Krim sederhana dirumah

Pertanyaan : Berapa lama Es Krim disimpan di Kulkas ?

Jawaban : Supaya Es Krim tersebut mengeras dengan sempurna, disarankan kurang lebih 4 jam. Setelah itu kalian bisa hidangkan bersama keluarga

Pertanyaan : Apakah ketika memasak adonan Es Krim harus selalu diaduk ?

Jawaban : Benar, karena kalau kalian tidak mengaduknya dengan teratur, adonan Es Krim akan pecah

Baca Juga :  Menikmati keindahan gunung lawu dari Resort Mbah Djoe

TOPWISATA.INFO | RSS TOPWISATA

TOPWISATA.INFO – REFERENSI TEMPAT WISATA TERPERCAYA

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tag:

Tinggalkan Balasan