Red Curry Fish
Bahan – bahan :
- 500 ml santan kental
- 150 ml santan encer
- 3 lembar daun jeruk, hilangkan tulang daunnya
- 5 sdm air asam jawa
- 2 butir jeruk lemon, ambil airnya
- 3 sdm gula merah, sisir halus
- 1 sdm kecap ikan
- 500 gr ikan dori fillet, potong sesuai selera
- 2 batang bawang, iris tipis sebagai taburan
Bumbu halus :
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah kering
- 1/2 sdt ketumbar sangria
- 1 cm lengkuas
- 1 batang serai, memarkan ambil bagian putihnya
- ¼ sdt jintan sangria
- Â 5 buah cabai rawit kering
Cara membuatnya :
- Rebus santan kental dan santan cair di dalam panci hingga mendidih, lalu masukkan bumbu halus dan daun jeruk. Aduk keseluruhan bahan hingga merata.
- Tambahkan air asam jawa, gula merah dan kecap ikan. Masak sambil diaduk hingga mendidih.
- Masukkan ikan dan air jeruk lemon, masak hingga matang. Angkat dan sajikan ke dalam mangkok saji. Jangan lupa taburi potongan daun bawang dan tambahkan juga bawang goreng agar rasanya lebih sedap.
Tips :
- Selama merebus santan sebaiknya diaduk terus menerus dan dimasak menggunakan api kecil agar sabtan tidak pecah.
- Jenis ikan yang digunakan bisa ikan air tawar ataupun ikan air laut. Untuk menghilangkan aroma amis dari ikan bisa dilumuri terlebih dahulu dengan perasan air lemon atau jeruk nipis.
Pad Thai (Kwetiau) Ayam Udang
Bahan – bahan :
- 4 sdm minyak goreng
- 3 butir telur, kocok lepas
- 250 gr daging ayam cincang kasar
- 200 gr udang kupas
- 250 gr kwetiau tipis, seduh dengan air panas
- 50 gr toge
- 5 batang kucai, potong 3 cm
- 100 gr sawi putih/sawi daging, ambil daunnya
- 2 sdm kecap ikan
- 1 sdm kecap asin
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 sdm kecap manis
Bumbu halus :
- 10 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah keriting
- 1 sdm ebi, seduh air panas
- 50 ml air asam jawa
Pelengkap :
- Daun bawang cung
- Jeruk nipis secukupnya
- Acar mentimun dan cabai rawit hijau
- Bawang goreng secukupnya
Craa membuatnya :
- Panaskan 2 sdm minyak goreng, masukkan telur yang sudah dikocok lepas dan masak hingga menjadi orak – arik. Tepikan telur ke sisi wajan.
- Tuang kembali sisa minyak, lalu tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan udang dan ayam aduk rata bersama telur.
- Msukkan kwetiau, toge, kucai dan bahan lainnya (selain bahan pelengkap). Aduk cepat hingga keseluruhan bahan tercampur rata.
- Masak hingga berasap dan matang. Matikan kompor dan pindahkan kwetiau ke piring saji. Sajikan hangat beserta pelengkapnya.
Tips :
Sebaiknya kwetiau diseduh sebentar saja supaya teksturnya tidak mudah hancur saat ditumis.
Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info