Resep sotong pedas
Resep sotong pedas salah satu menu kuliner seafood yang bercitarasa pedas. Jadi, Anda sekaiian yang suka seafood sekaligus makanan pedas tidak ada salahnya mencobanya.
Anda tidak perlu membelinya di luar sana yang mungkin porsinya kurang memuaskan atau harganya cukup mahal. Oleh karena itu, lebih baik memasaknya saja di rumah dengan bahan dan bumbu yang mudah didapatkan.
Sotong mirip dengan cumi, tetapi ukurannya lebih besar. Cara memasaknya juga sama, yaitu tidak boleh terlalu lama agar tekstur dagingnya tidak alot atau keras.
Untuk kali ini, sotong akan dimasak dengan bumbu pedas, sehingga Anda bisa memperkirakan sendiri rasanya.
Agar tidak semakin penasaran dengan rasanya, silahkan membaca dulu resep sotong pedas selengkapnya berikut. Setelah itu, silahkan segera dipraktikkan di rumah.
Bahan-bahan
- 2 ekor sotong besar ukuran sedang atau besar
- 1 buah jeruk nipis
- ½ sendok teh garam
Bahan untuk saus pedas
- 2 siung bawang putih dicincang halus
- ½ butir bawang bombay dicincang halus
- 10 buah cabai rawit merah atau sesuai selera dipotong kecil
- 2 sendok makan saus cabai
- 2 sendok makan saus tiram
- 1 sendok makan air matang
- 1 sendok teh jintan bubuk putih
- 1 sendok teh garam
- 2 sendok teh gula pasir
- 1 sendok teh minyak wijen
- Minyak goreng secukupnya
Cara memasak sotong pedas
Setelah semua bahan diatas disiapkan lengkap, Anda dapat segera mempraktikkan cara memasak resep sotong pedas dengan langkah-langkah sebagai berikut.
- Bersihkan dulu semua sotong yang sudah disiapkan di bawah air mengalir. Buang kotoran, kulit, serta potong menjadi beberapa bagian agar cairan hitamnya keluar.
- Setelah itu, masukkan sotong ke dalam baskom dari beri perasan jeruk nipis dan garam. Aduk sebentar lalu diamkan sekitar 15 menit.
- Setelah 15 menit, bilas lagi sotong dengan air berseih, lalu potong menjadi lebih kecil agar nanti menyantapnya mudah.
- Selanjutnya, siapkan panci dan rebus air secukupnya. Lalu, masukkan semua sotong dan rebus sebentar beberapa menit saja hingga matang. Angkat, tiriskan, dan sisihkan dulu.
- Langkah berikutnya, panaskan wajan penggorengan dan beri minyak secukupnya untuk menumis. Setelah minyak panas, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum dan layu.
- Tambahkan saus cabai dan saus tiram, lalu tuangkan air dan aduk merata. Kecilkan api kompor, lalu bumbui dengan garam, gula pasir, minyak wijen, dan jintan bubuk putih.
- Masukkan juga potongan cabai rawitnya disusul dengan potongan sotong. Aduk merata hingga semua bahan tercampur. Silahkan mencicipi sedikit masakannya untuk mengkoreksi rasanya. Jika sudah matang, matikan kompor dan masakan siap disajikan.
- Siapkan sebuah piring saji untuk plating, lalu tuangkan masakan sotong pedas yang sudah matang diatasnya. Taburi bawang merah goreng secukupnya, jika ada. Jangan lupa menyiapkan nasi putih hangat saat ingin menyantapnya.
Sekarang, Anda sekalian sudah mengetahui cara memasak resep sotong pedas yang benar dan direkomendasikan. Silahkan dicoba dan dipraktikkan langsung di rumah dan dijamin rasanya sedap sekaligus pedas menyengat.
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info