Taman Dayu Waterpark Pandaan
Pandaan adalah salah satu destinasi favorit yang ada di Pasuruan. Terletak di sebelah Kota Malang Pandaan ini sering dijadikan alternatif wisata jika kota Malang sangat padat para pengunjung.
Hal ini terbukti ketika liburan lebaran dan liburan anak sekolah kemarin. Pandaan sangat padat sekali dengan para pengunjung yang ingin menikmati hari liburnya.
Salah satu destinasi favorit yang ada di Pandaan adalah Makoya dapur bakar serta Taman Dayu Waterpark.
Untuk Makoya dapur Bakar adalah salah satu destinasi favorit untuk wisata kuliner maupun wisata hiburan seperti kolam renang maupun outbound.
Makoya dapur bakar Pandaan sudah pernah diulas pada posting sebelumnya, yuk simak ulasannya….!!!
Nah kali ini topwisata akan membahas tentang Taman Dayu Waterpark yang ada di Pandaan.
Taman Dayu Waterpark Pandaan ini menawarkan berbagai aneka hiburan seperti Waterpark, area outbound dan juga resort hotel.
Tempat wisata Taman Dayu Waterpark ini juga sangat dekat dengan pintu tol Pandaan, sehingga sangat cocok untuk topwisata lover yang ingin mendambakan tempat wisata yang mudah dijangkau dengan jalur tol.
Kira-kira jaraknya hanya 1 km dari pintu tol Pandaan.
Sebelum topwisata lover memutuskan untuk mengunjungi wisata Taman Dayu Waterpark Pandaan. Mari simak ulasan tempat wisatanya berikut.
Lokasi wisata Taman Dayu Waterpark
Lokasi wisata Taman Dayu Waterpark ini terletak di alamat Taman dayu waterpark Pandaan terletak di Jl. Raya Surabaya-Malang KM. 48, Pandaan, Bulukandang, Kecamatan Prigen, Pasuruan.
Taman Dayu Waterpark Pandaan Pasuruan ini adalah salah satu tempat yang sangat mudah dijangkau dengan akses pintu tol hanya dengan menempuh jarak sejauh 1 km dari pintu tol Pandaan kalian akan bertemu dengan tempat wisata Taman Dayu Waterpark Pandaan.
Tepatnya setelah pertigaan Pandaan ini, kalian mengambil jalur kiri kemudian sekitar 1 KM lokasi wisata Taman Dayu Waterpark ini bisa kalian jumpai di seberang jalan.
Harga tiket masuk dan jam buka wisata Taman Dayu Waterpark Pandaan
Harga tiket masuk Taman Dayu Waterpark Pandaan ini cukup beragam ya dan dibedakan pada saat weekday, weekend maupun high season.
Jika topwisata lover ingin menikmati suasana wisata dengan leluasa, sebaiknya datang saat weekday saja. karena saat itu kondisi kolam renang begitu longgar dan harga tiketnya pun lebih terjangkau daripada weekend maupun high season.
Untuk detail harga tiket masuk Taman Dayu Waterpark Pandaan adalah sebagai berikut :
- Weekday Rp 50.000
- Weekend Rp 60.000
- High Season Rp. 60.000
Promo
- Bulan Puasa Ramadhan Rp 50.000 ( dapat 2 tiket )
- Promo Tiket Rp 30.000
*Tiket promo Taman Dayu Pandaan ini bisa kamu dapatkan di online shopping.
Jam buka wisata Taman Dayu Pandaan ini mulai pukul 8 pagi sampai dengan pukul 17 sore dan Buka setiap hari.
Para pengunjung biasanya menghabiskan waktu di tempat wisata Taman Dayu Pandaan Pasuruan ini kurang lebih 4 jam yaitu mulai pukul jam 10 pagi sampai dengan pukul 14 siang pada hari Minggu.
Jadi topwisata lovers jika ingin menikmati tempat wisata Taman Dayu Pandaan Pasuruan ini sebaiknya pada hari biasa saja. Karena kalian bisa dengan leluasa menikmati semua wahana permainannya.
Wahana dan Keseruan bermain di Taman Dayu Waterpark Pandaan
Tempat wisata Taman Dayu Waterpark Pandaan Pasuruan ini memiliki berbagai wahana yang sangat lengkap jadi sangat cocok untuk tujuan wisata kamu ketika liburan panjang tiba.
Berbagai wahana seru tersebut antara lain Tube Error, Plunge, dan Giant Twister.
Tidak hanya itu air kolam Taman Dayu Waterpark Pandaan jika juga terasa sangat segar dan dingin. Sepertinya air kolamnya berasal dari sumber mata air prigen ya, yang terkenal dingin dan segar.
Wahana kolam Renang Giant Twister adalah salah satu wahana yang sangat menyenangkan, dimana kalian akan merasakan seluncuran air sepanjang 70 meter dan dengan ketinggian kurang lebih 30 meter.
Kalian akan dipaksa untuk berteriak ketika mencoba wahana seru ini lo.
Wahana Kolam Tube Error juga merupakan wahana yang cukup seru juga lo. Untuk wahana seluncuran ini bisa muat sampai dua orang, karena lebih lebar daripada seluncuran Giant Twister.
Wahana Tube Error ini juga sama dengan Giant Twister yang bisa membuat kalian berteriak lepas.
Didalam tempat wisata Taman Dayu Waterpark Pandaan Pasuruan ini memiliki berbagai fasilitas lengkap seperti area playground, berbagai wahana permainan di dalam kolam renang anak serta berbagai jenis kolam renang.
Untuk fasilitas lain seperti toilet, area parkir yang luas, kamar mandi, kamar bilas, ruang ganti, loker untuk penitipan pakaian, Gazebo semuanya sudah tersedia disini dan terawat dengan baik.
Gazebo Taman Dayu Waterpark Pandaan ini bisa kalian sewa setiap tiga jam dengan harga Rp 75.000. Jadi kalian tidak perlu khawatir dengan barang bawaan tercecer dimana-mana.
Jenis kolam Renang Taman Dayu Waterpark
Kolam Renang Anak
Dalam kolam renang anak ini terdapat berbagai macam permainan yang sangat menghibur lo. Dengan kedalam kolam hanya 30 cm sampai 50 cm dijamin deh anak-anak bakal ketagihan berenang disini.
Disamping itu waterboom di kolam renang anak ini terasa cukup lengkap ya.
Kolam Renang Dewasa
Dalam kolam renang dewasa ini tidak memiliki banyak wahana hiburan seperti di kolam renang anak. Jadi kolam renang dewasa ini sangat cocok untuk para remaja yang ini menikmati segarnya air sumber Prigen di tempat wisata Taman Dayu Pandaan Pasuruan.
Kemudian jika kalian ingin menikmati wahana lain seperti outbound bisa merasakan terowongan Taman Dayu. Terowongan Jaring terbilang cukup menantang karena pengunjung diajak berjalan di terowongan yang terbuat dari jaring yang berada langsung diatas kolam.
Selain itu ada taman yang hijau, pemandangan yang indah, gazebo dan lain sebagainya.
Official nomor telepon wisata taman dayu waterpark pandaan pasuruan adalah (0343) 633405. Kalian bisa tanya-tanya masalah datang rombongan untuk outbound atau memesan tiket dalam jumlah besar.
Yang perlu diperhatikan ketika mengunjungi Taman Dayu Waterpark Pandaan Pasuruan :
Untuk penghuni dan penyewa villa, bs dpt diskon 50% utk 2 org dg surat keterangan.
Lansia diatas 60 th dan anak dg TB di bawah 100 cm jg free.Ada pemeriksaan barang bawaan, dilarang membawa makanan atau minuman dari luar.
Galeri foto Taman Dayu Waterpark Pandaan Pasuruan
View keindahan Taman Dayu Waterpark Pandaan Pasuruan
Sejuknya pemandangan serta berbagai wahana lengkap di Taman Dayu Waterpark Pandaan Pasuruan
Giant Twister adalah salah satu wahana yang menantang di Taman Dayu Waterpark Pandaan Pasuruan
Outbound sambil melintasi diatas kolam renang adalah salah satu aktifitas yang menyenangkan Taman Dayu Waterpark Pandaan Pasuruan
Bagaimana topwisata lovers, apakah kalian tertarik mengunjungi Taman Dayu Waterpark Pandaan Pasuruan ?
TOPWISATA.INFO | RSS TOPWISATA
TOPWISATA.INFO – REFERENSI TEMPAT WISATA TERPERCAYA
Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info