Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Tumis sosis sayur yang bikin tergiur

Tumis sosis sayur yang bikin tergiur

Resep tumis sosis sayur
Lazada

Resep tumis sosis sayur

Sosis, makanan atau jajanan yang sering kita jumpai ini memang sudah umum untuk di konsumsi oleh masyarakat, selain itu makanan ini juga dapat dijadikan menjadi berbagai masakan yang menarik dengan paduan bumbu dan bahan yang pas, misalnya menu masakan tumis sosis sayur.

Untukmu yang ingin menciptakan dan mengkreasikan masakan yang simple dan mudah mungkin tumis sosis sayur dapat menjadi pilihan menu masakan yang bisa anda buat sendiri.

Rasa sosis yang lezat dipadu dengan sayur dalam masakan lalu ditambah dengan bumbu yang pas ketika membuatnya akan menjadikan masakan ini begitu layak untuk disantap dan dijadikan menu masakan untuk dihidangkan bersama keluarga.

Baiklah, mari langsung saja kita mulai mengenai resep serta langkah langkah yang perlu kamu ikuti dalam membuatnya.

Bahan dan bumbunya

  1. Sosis 5 buah
  2. Jagung manis 1 buah
  3. Wortel 3 buah
  4. Sawi daging 3 ikat
  5. Gula secukupnya
  6. Bawang putih 5 siung
  7. Garam secukupnya
  8. Bawang bombay 1 buah
  9. Penyedap rasa secukupnya
  10. Mentega 1 sendok makan

Cara membuat

  1. Siapkan sosis lalu kupas dan potong potong sesuai selera.
  2. Siapkan wortel sawi dan jagung manis lalu potong potong dan sisihkan.
  3. Siapkan bawang putih lalu tumbuk kasar dan sisihkan.
  4. Siapkan bawang bombay lalu potong potong atau iris iris lalu sisihkan.
  5. Siapkan wajan lalu tambahkan minyak dan mentega dalam penggorengan lalu panaskan.
  6. Lalu masukan bawang putih tadi serta bawang bombay dalam wajan.
  7. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai tercium harum.
  8. Lalu setelah itu masukan sosis dalam tumisan.
  9. Selanjutnya masukan wortel, sawi dan jagungnya dalam tumisan.
  10. Berikutnya masukan garam penyedap rasa dan gula dalam tumisan, lalu tumis masakan sampai merata lalu biarkan sampai masakan harum dan matang.

Sajian ini akan terasa lebih nikmat saat disantap sebagai menu pendamping nasi dan juga sajian yang kaya akan sayuran dan gizi ini juga cocok bagimu yang ingin mencoba masakan baru.

Itulah beberapa langkah serta cara yang setidaknya bisa saya sampaikan dalam membuat masakan tumis sosis sayurnya, selamat mencoba dan selamat memasak.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Exit mobile version