Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Mempraktikkan Resep Nugget Ayam Wortel untuk Menu Lauk yang Lezat

Mempraktikkan Resep Nugget Ayam Wortel untuk Menu Lauk yang Lezat

Nugget Ayam Wortel (1)
Lazada

Resep nugget ayam wortel

Resep nugget ayam wortel menjadi alternatif bagi Anda sekalian yang ingin memiliki cadangan lauk lebih tahan lama.

Memang benar, nugget yang termasuk frozen food bisa disimpan di freezer kulkas agar lebih tahan lama untuk dikonsumsi, jika menginginkannya. Terutama Anda yang masih memiliki buah hati kecil pasti menyukai lauk nugget.

Daripada membelinya di luar, lebih baik membuat nugget sendiri yang lebih enak dan sehat. Hal itu dikarenakan ada campuran daging ayam dan sayuran wortel di dalamnya.

Dengan begitu, rasanya lebih lezat. Lalu, bagaimana membuat nuggetnya yang direkomendasikan? Untuk lebih jelasnya, silahkan membaca resep nugget ayam wortel selengkapnya berikut.

Bahan-bahan

  1. 500 gram daging ayam cincang
  2. Keju parut secukupnya
  3. 1 buah wortel ukuran besar dipotong dadu, lalu direndam air panas sebentar
  4. 1 butir telur ayam
  5. ½ sendok teh lada putih
  6. ½ sendok teh garam
  7. ½ sendok teh kaldu bubuk
  8. Minyak goreng goreng secukupnya

Cara membuat nugget ayam wortel

Setelah menyiapkan semua bahan diatas dengan lengkap, Anda bisa segera mempraktikkan resep nugget ayam wortel dengan cara membuatnya sebagai berikut.

  1. Siapkan mangkuk, lalu pecahkan telur ayam dan kocok merata. Sisihkan dulu. Setelah itu, siapkan daging ayam cincangnya dan masukkan ke dalam baskom. Tambahkan potongan wortel serta bumbui dengan lada putih, garam, dan kaldu bubuk. Aduk merata dengan tangan.
  2. Langkah berikutnya, bentuk adonan nugget menjadi bulat pipih atau sesuai selera Anda. Adonannya juga bisa dicetak dengan bentuk tertentu agar lebih menarik.
  3. Setelah itu, masukkan adonan yang sudah dibentuk ke dalam kocokan telur, lalu lumuri dengan keju secara merata. Lakukan langkah tersebut untuk semua adonan nugget. Sisihkan.
  4. Selanjutnya, panaskan wajan penggorengan dan beri minyak cukup banyak untuk menggoreng nugget. Perlu diingat, Anda menggoreng nuggetnya dengan deep fry.
  5. Caranya, panaskan dulu minyak dengan api kompor sedang atau besar hingga benar-benar panas. Setelah panas, kecilkan api kompornya, lalu masukkan semua nuggetnya satu per satu ke dalam minyak. Goreng hingga berwarna kuning kecoklatan dan jangan lupa dibolak-balik agar matangnya merata.
  6. Setelah matang, angkat dan tiriskan. Sisihkan dulu agar tidak terlalu panas. Selanjutnya, nugget ayam wortel yang sudah matang bisa langsung disantap atau dijadikan lauk. Jika masih ada sisa, masukkan ke dalam wadah plastik, lalu tutup rapat. Simpan di dalam freezer agar membeku dan lebih awet. Jika ingin memakannya, Anda tinggal menghangatkannya sebentar.

Sekarang, Anda sudah mengetahui cara membuat nugget yang mudah dan sederhana, tetapi rasanya lezat. Oleh karenanya, silahkan praktikkan resep nugget ayam wortel seperti uraian diatas. Selamat mencoba.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Exit mobile version