Lompat ke konten
Home » Video » Berburu Golden Sunrise Indah di Puncak Suroloyo Jogja

Berburu Golden Sunrise Indah di Puncak Suroloyo Jogja

Puncak Suroloyo Jogja6

Puncak Suroloyo Jogja

Puncak Suroloyo merupakan salah satu destinasi wisata untuk Anda yang ingin menikmati keindahan golden sunrise dengan panorama cantik di Jogja. Objek wisata ini adalah bukit dengan pesona keindahan alam yang sangat cantik.

Ketinggian Puncak Suroloyo sekitar 2000 mdpl. Wisata ini terletak di gugusan pegunungan Menoreh membentang dari Jawa Tengah sampai Yogyakarta.

Puncak Suroloyo memiliki keunikan yakni terdapat 3 pendopo diselimuti cerita legenda tentang Raden Mas Rangsang yang memiliki gelar Sultan Agung Hanyokrokusumo.

Di balik kisah legenda dan misteri yang selimuti Puncak Suroloyo, keindahan alam sekitar ditawarkan akan hipnotis para wisatawan yang berkunjung. Dapatkan suasana berlibur menyenangkan dan seru dengan pesona alam menakjubkan serta indah dari Puncak Suroloyo Yogyakarta.

Tanpa perlu lama-lama, berikut ini ulasan mengenai wisata Puncak Suroloyo yang dapat dijadikan sebagai referensi objek wisata yang dikunjungi saat liburan supaya lebih seru dan menyenangkan.

Harga Tiket Masuk Objek Wisata Puncak Suroloyo

Puncak Suroloyo Jogja3
Puncak Suroloyo Jogja3

Wisata alam Puncak Suroloyo dapat dinikmati dengan HTM (harga tiket masuk) yang cukup terjangkau. Sebab wisata di Jogja memang terkenal akan harga tiket masuk yang murah serta masyarakat ramah pada wisatawan.

Untuk HTM wisata Puncak Suroloyo Jogja adalah sebesar Rp. 5.000 per orang. Murah sekali, bukan? Destinasi wisata ini rekomendes sekali untuk berlibur bersama dengan keluarga atau teman di Jogja.

Memiliki budget minim saat Anda akan berlibur di Jogja, wisata Puncak Suroloyo sangat direkomendasikan untuk dikunjungi. Sebab HTM wisata Puncak Suroloyo murah sekali.

Untuk biaya tambahan lainnya yang harus dikeluarkan saat menyambangi Puncak Suroloyo adalah parkir kendaraan. Tiket parkir di wisata ini Rp. 2.000 untuk kendaraan motor dan Rp. 5.000 untuk kendaraan mobil.

Ada pula jasa Ogun (ojek gunung) yang dapat dinikmati jika Anda ingin lebih praktis dalam naik Puncak Suroloyo Jogja. Dengan tarif Rp. 50.000 per orang untuk pulang dan pergi. (Harga tiket masuk wisata Puncak Suroloyo, jasa ojek, tiket parkir, dan lain-lainnya dapat berubah sewaktu-waktu).

Alamat dan Rute Lokasi

Puncak Suroloyo Jogja5
Puncak Suroloyo Jogja5

Ketika anda ingin mendaki Puncak Suroloyo, anda bisa dengan mudah ketika ingin berkunjung. Sebab akses jalam sudah baik.

Lokasi objek wisata ini berada di Keceme, Gerbosari, Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta. Objek wisata alam Puncak Suroloyo Kulon Progo jaraknya sekitar 39 km dari pusat kota Jogja.

Baca Juga :  Kolam Renang Pagubugan Banyumas, View Tengah Sawah

Anda dapat mengunjungi destinasi wisata alam Puncak Suroloyo dengan waktu tempuh sekitar 90 menit perjalanan menggunakan kendaraan. Ada sejumlah rute menuju ke wisata alam Puncak Suroloyo yakni lewat rute jalan Godean-Kalibawang ataupun memakai rute Jalan Magelang-Pasar Muntilan-Kalibawang.

Untuk ke puncak bukit, wisatawan harus lewati perjalanan naik-turun dan belokan tajam. Lalu, Anda masih perlu naik anak tangga yang jumlahnya 252.

Jika Anda memiliki rencana untuk mengunjungi wisata alam Puncak Suroloyo, tapi bingung jalan mana harus dilalui? Tenang saja, Anda bisa menggunakan aplikasi peta online untuk memudahkan perjalanan liburan.

Jam Buka Wisata Puncak Suroloyo

Jam buka atau operasional wisata Puncak Suroloyo adalah dibuka 24 jam penuh, sehingga Anda dapat berkunjung kapanpun. Wisata alam puncak ini akan cocok sekali untuk dikunjungi ketika cuaca sedang cerah.

Dimana seluruh alam hijau dan perbukitan sekitar tampak sangat jelas. Wisatawan bisa datang pada hari biasa maupun menjelang akhir pekan.

Biasanya wisatawan datang ketika libur, untuk istirahatkan tubuh, pikiran, dan jiwa dari kepenatan.

Detinasi wisata alam Jogja ini berikan spot-spot foto anti-mainstream, sehingga hasilkan foto yang keren. Kunjungi wisata di daerah Kulon Progo ini ketika bingung mencari referensi wisata di alam.

Daya Tarik dari Objek Wisata Puncak Suroloyo

Wisata Jogja sajikan tujuan liburan yang berbasis alam, kuliner, sejarah, sampai seni dan budaya. Untuk wisata alam, banyak terdapar di Kulon Progo yang punya potensi besar pada sektor pariwisata.

Puncak Suroloyo tawarkan destinasi wisata alam dengan keindahan perbukitan hijau. Dataran tinggi ini adalah salah satu destinasi wisata yang selalu ramai setiap harinya dikunjungi oleh para wisatawan.

Tidak seperti di daerah perkotaan, di kawasan wisata alam ini udaranya sangat sejuk dan suasananya tenang. Sehingga sangat cocok digunakan sebagai tempat liburan dan healing sendirian maupun bersama dengan yang lain.

Puncak Suroloyo jadi salah satu puncal paling tinggi di kawasan Pegunungan Menoreh. Mempunyai ketinggian hingga 981 mdpl, yang mana wisatawan bisa saksikan keindahan alam tak terbatas. Namun selain keindahannya, Puncak Suroloyo pun menyimpan banyak misteri serta legenda rakyat.

Baca Juga :  Indahnya pantai Pelangi buatan Oku Selatan

Legenda itu ceritakan tentang kisah seorang pujangga dari Keraton Surabaya bernama Ngabehi Yasadipura. Di dalam kitab berjudul Cabolek miliknya, ia menceritakan tentang seorang Putra Kerajaan Mataram Islam bernama Raden Mas Rangsang, bahwa ia pernah terima wasiat untuk kuasai tanah Jawa.

Dikisahkan Raden menempuh perjalanan yang panjang sampai beliau tidak sadarkan diri di Pegunungan Menoreh. Dalam pingsannya, Raden mendapatkan wasiat kedua, yaitu supaya bertapa di gunung tersebut. Hingga sekarang yang disebut dengan nama Puncak Suroloyo.

Fasilitas-Fasilitas Tersedia

Puncak Suroloyo Jogja4
Puncak Suroloyo Jogja4

Ada sejumlah fasilitas pendukung wisata yang dapat dinikmati saat berkunjung ke wisata Puncak Suroloyo. Berikut ini sejumlah fasilitas wisata yang ada di wisata alam Puncak Suroloyo:

  • Ojek gunung
  • Area parkir wisata
  • Warung makan wisata
  • Toilet
  • Penginapan

Nikmati waktu berlibur yang lebih menyenangkan dan seru dengan berbagai fasilitas wisata di Puncak Suroloyo bersama dengan keluarga tercinta.

Spot Wisata yang Ada di Wisata Puncak Suroloyo

Ketika berada di objek wisata Puncak Suroloyo, pengunjung akan temukan hal unik serta aktivitas-aktivitas menarik di sana. Ulasan lebih lengkapnya bisa disimak di bawah ini:

  • Trekking ke Puncak
Puncak Suroloyo Jogja2
Puncak Suroloyo Jogja2

Puncak Suroloyo memang terkenal dengan ketinggian luar biasa, tapi hal itu jadi tantangan baru untuk para wisatawan. Walaupun untuk sampai di puncak membutuhkan perjuangan berat, tapi semuanya akan menjadi terbayarkan dengan pemandangan alam yang tersaji.

Seperti di perbukitan yang lain, akses ke Puncak Suroloyo memang sulit dilalui. Jika Anda berkendara, lebih baik menggunakan motor dibandingkan mobil, mengingat jalan yang sempit.

Wisatawan akan lewati tangga yang memiliki anak tangga berjumlah 252 buah. Hal itu membuat banyak wisatawan yang merasa lelah serta menyerah, tapi ada juga yang berjuang hingga bisa mencapai puncak.

  • Berbagai Spot Berfoto yang Anti-Mainstream
Puncak Suroloyo Jogja1
Puncak Suroloyo Jogja1

Aktivitas melihat matahari terbit (sunrise) jadi hal wajib dan jangan sampai dilewatkan saat berkunjung ke wisata Puncak Suroloyo.

Sajian pemandangan matahari terbit di Puncak Suroloyo jadi salah satu spot wisata yang tidak tergambarkan keindahannya.

Nikmati keindahan alam yang mempesona ditawarkan oleh Puncak Suroloyo. Aktivitas berburu foto pun jadi hal wajib saat berkunjung ke wisata Puncak Suroloyo untuk abadikan momen liburan tidak terlupakan.

  • Nikmati Pemandangan Alam Sekitar
Puncak Suroloyo Jogja6
Puncak Suroloyo Jogja6

Panorama

Baca Juga :  Daya Tarik Wisata Taman Nasional Alas Purwo Perlu Diketahui

Panorama keindahan Pegunungan Menoreh yang asri dan hijau mempesona dapat menghipnotis para pengunjung karena keindahannya. Jika sedang berkunjung, pemandangan dari Candi Borobudur dapat disaksikan dari wisata alam Puncak Suroloyo.

Jadi tempat liburan dan healing santai serta nikmati keindahan alam sekitarnya yang menakjubkan. Akan buat tubuh, pikiran, jiwa Anda kembali segar dari kepenatan akibat kesibukan sehari-hari.

Tips Berkunjung ke Wisata Alam Puncak Suroloyo

Untuk dapatkan liburan berkualitas serta menyenangkan. Berikut ini tips berlibur ke wisata Puncak Suroloyo:

  • Waktu yang terbaik berkunjung ke wisata Puncak Suroloyo, yakni sebelum matahari terbit saat Anda akan menikmati sunrise yang indah.
  • Datang bersama dengan keluarga, sahabat, maupun teman untuk liburan lebih seru dan menyenangkan.
  • Bawalah kamera untuk abadikan momen di wisata alam Puncak Suroloyo.
  • Kenakan jaket dan penghangat lainnya.
  • Usahakan tubuh sedang dalam keadaan prima saat berkunjung.
  • Tetap hati-hati saat berlibur di wisata Puncak Suroloyo dan jagalah alam sekitar dengan buang sampah di tempatnya.

Semoga informasi mengenai wisata alam Puncak Suroloyo ini bisa memudahkan perjalanan liburan Anda selama di Yogyakarta. Nantikan lagi informasi destinasi wisata lainnya yang ada di Indonesia, termasuk di Jogja yang tak kalah menarik untuk disambangi.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan