Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Inilah Resep Bumbu Ayam Bakar, Bumbu Madu Pedas

Inilah Resep Bumbu Ayam Bakar, Bumbu Madu Pedas

Resep Bumbu Ayam Bakar (1)

Inilah Resep Bumbu Ayam Bakar, Bumbu Madu Pedas- Salah satu makanan berbahan dasar ayam yang banyak digemari adalah ayam bakar. Rasa kecapnya yang manis, bumbunya yang lengkap dan meresap ke dalam mulut sangat menggugah selera.

Resep Bumbu Ayam Bakar

Anti Gagal, Ini Resep Bumbu Ayam Bakar Bumbu Madu Pedas, bumbunya meresap kedalam. Menu ayam bakar ada banyak macamnya seperti ayam bakar madu, mentega, kecap, atau diolah dengan rasa pedas. Namun ayam bakar biasanya identik dengan rasa manis. Jadi disini kami akan bahas mengenai Resep Bumbu Ayam Bakar bumbu madu pedas.

Bahan Resep Bumbu Ayam Bakar

  1. 1 ekor ayam, cuci bersih, potong sesuai selera.
  2. Tambahkan jeruk nipis dan garam secukupnya, diamkan 30 menit
  3. 1/2 kepala bawang bombay, iris
  4. 6-8 sendok makan kecap manis
  5. 1-2 sdm madu
  6. Air secukupnya untuk merendam ayam
  7. Kaldu bubuk sesuai selera
  8. 1 sendok teh gula pasir
  9. Lemon atau jeruk nipis sesuai selera
  10. Minyak goreng atau margarin secukupnya untuk menumis
Baca Juga :  Resep Dendeng Balado, salah satu hidangan khas Indonesia

Bahan Ungkep

  1. 1 ruas jahe
  2. 1 ruas kunyit
  3. 1 sdm ketumbar
  4. 3 buah kemiri
  5. 5-6 siung bawang putih
  6. 8 bawang merah
  7. Garam secukupnya

Bahan Halus

  1. 8 cabai merah keriting
  2. 5 siung bawang putih
  3. 7 bawang merah
  4. 1 tomat merah
  5. 1 cm kunyit
  6. 1 sdt ketumbar
  7. jahe 3 cm
  8. Garam secukupnya

Cara Membuat Resep Bumbu Ayam Bakar

  1. Lumuri ayam hingga setengah matang dengan bumbu ungkep, tambahkan air secukupnya dan kaldu bubuk. Angkat dan sisihkan.
  2. Tumis bumbu halus bersama bawang bombay hingga harum, masukkan gula pasir, kaldu bubuk, tambahkan kecap manis dan madu, aduk rata.
  3. Tambahkan jeruk nipis, cicipi. Lalu, campurkan bumbu halus dengan ayam, biarkan bumbu meresap ke dalam ayam. Lalu matikan api dan sisihkan.
  4. Panggang ayam dan sesekali olesi dengan sisa bumbu hingga bagian luar ayam berubah dan ayam matang.
  5. Setelah itu, ayam bakar madu pedas manis siap disantap.
Baca Juga :  Resep dan Cara Membuat Kopi Kurma

Demikian penjelasan dari saya tentang inilah Resep Bumbu Ayam Bakar, bumbu madu pedas semoga bermanfaat, terimakasih.

Lihat video membuat Resep Bumbu Ayam Bakar

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan