Lompat ke konten
Home » Resep » Recipe Schema » Resep Cheese Ball Tahu Putih, Makanan Gorengan Kekinian yang Disukai Banyak Orang

Resep Cheese Ball Tahu Putih, Makanan Gorengan Kekinian yang Disukai Banyak Orang

Cheese Ball Tahu Putih (2)

Resep cheese ball tahu putih

Resep cheese ball tahu putih merupakan variasi dari jenis gorengan yang sekarang sedang viral. Terutama di kafe-kafe atau tempat makan kekinian biasanya menjual menu kuliner tersebut. Biasanya cheese ball dibuat dari bahan dasar kentang yang dihaluskan, lalu dibuat bulat-bulan dan di bagian tengahnya diberi potongan keju. Setelah itu, adonannya digoreng garing dengan terlebih dulu membalurinya dengan tepung roti.

Namun untuk cheese ball yang satu ini, dibuat dengan bahan tahu putih yang dihaluskan. Tentu saja dicampur dengan keju dan beberapa bahan lainnya. Sementara itu, jenis kejunya dipilih Cheddar agar lebih terasa gurihnya. Lalu, bagaimana resep cheese ball tahu putih selengkapnya yang perlu diketahui? Silahkan membaca uraian di bawah ini yang semoga bermanfaat.

Bahan-bahan

  • 3 potong tahu putih segar
  • 50 gram keju Cheddar diparut
  • ¼ sendok teh garam
  • 1 butir telur ayam
  • 2 sendok makan susu bubuk putih
  • 100 gram sereal oat
  • Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng adonan
Baca Juga :  Resep Nastar Keju Kacang Untuk Keluarga Rasanya Lembut

Cara membuat cheese ball tahu putih

Setelah semua bahan diatas sudah disediakan lengkap, Anda bisa segera mempraktikkan resep cheese ball tahu putih dengan cara membuatnya sebagai berikut.

1. Siapkan sebuah wadah baskom bersih dulu, lalu masukkan tahu putih dan lembutkan dengan tangan.

2. Setelah itu, tambahkan parutan keju Cheddar, telur ayam, dan susu bubuk. Aduk merata lagi hingga semua bahan tercampur.

3. Ambil 1 sendok makan penuh adonan, lalu bentuk bulat. Lalu, guling-gulingkan ke dalam sereal oat yang sudah disiapkan. Lakukan langkah tersebut hingga semua adonan habis. Sisihkan dulu.

4. Selanjutnya, panaskan wajan penggorengan dan beri minyak goreng agak banyak untuk menggoreng cheese ball. Pastikan minyak sudah panas, lalu masukkan satu per satu bulatan adonannya.

Baca Juga :  Ayam Crispy Saus Yakult Pedas, Unik Rasanya

5. Goreng diatas api kompor sedang hingga seluruh permukaannya berwarna kuning kecokelatan. Jangan lupa membolak-balikkan adonannya agar kematangannya merata.

6. Jika sudah matang, segera angkat dan tiriskan dulu. Diamkan dulu beberapa saat agar cheese ball tidak terlalu panas.

7. Siapkan sebuah piring saji untuk plating, lalu tata dan letakkan semua cheese ball tahu putih yang sudah jadi diatas piring. Anda bisa melengkapinya dengan saus tomat/cabai sesuai selera.

Silahkan Anda praktikkan di rumah resep cheese ball tahu putih diatas. Jenis gorengan yang kekinian dan eksklusif, sehingga banyak disukai orang. Selamat mencoba.

Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan