Lompat ke konten
Home » Uncategorized » Citra Garden Waterpark, Berenang terasa menyenangkan

Citra Garden Waterpark, Berenang terasa menyenangkan


Berwisata ke Kota yang padat aktifitas masyarakat seperti Sidoarjo, kenapa tidak ?

Citra Garden Waterpark


Sidoarjo adalah salah satu pusat logistik yang ada di Jawa Timur, itu terlihat dari aktifitas sehari-hari yang membuat macet jalan antar provinsi ataupun jalan antar kota.

Namun ditengah aktiftas yang padat dan panas, Sidoarjo masih mempunyai tempat wisata yang layak untuk dikunjungi lo. Apalagi mengunjunginya bareng bersama keluarga ketika musim liburan. Pasti tambah seru deh.

Tempat wisata Sidoarjo dengan nuansa rekreasi air adalah Citra Garden Waterpark. Ya, tempat wisata Citra Garden Waterpark terletak di tengah kota ini adalah salah satu kolam renang dengan berbagai wahana permainan lengkap, mulai dari seluncuran, wahana anak, kolam renang serta berbagai wahana lainnya.

Bahkan saat kunjungan wisatawan membludak sampai 2000 an pengunjung, tempat wisata kolam renang Citra Garden Waterpark masih sanggup menampung dan membuat nyaman para wisatawan. Didalam tempat wisata ini dilengkapi dengan berbagai wahana permaian asyik sebanyak 7 wahana permainan.

Nah, jika topwisata lovers penasaran dengan tempat wisata kolam renang Citra Garden Waterpark. Yuk, simak ulasan topwisata berikut.

Lokasi Kolam Renang Citra Garden Waterpark


Lokasi kolam renang Citra Garden Waterpark ini terletak di alamat Apollo Foutain Plaza, Entalsewu, Kec. Buduran, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61252.

Lokasinya yang dekat dengan exit tol sidoarjo dan berada di tengah kota, membuat tempat wisata ini tidak pernah sepi, meskipun saat itu hari sibuk ( Senin – Jumat ). Hari biasa aja udah ramai, apalagi hari liburan ya, pasti tambah uyel deh tempat wisata ini.

Jika topwisata lovers masih bingung juga dengan lokasi wisata, ini saya bagikan share lokasinya.



Harga tiket masuk dan Jam buka Citra Garden Waterpark


Harga tiket masuk kolam renang Citra Garden Waterpark Sidoarjo ini terbilang cukup murah ya topwisata lovers, karena mengingat Sidoarjo adalah salah satu kota besar di Jawa Timur dengan pendapatan UMR Rp 3.8 juta lo. Jadi harga tiket Rp 30.000 pasti terasa murah deh.

Oke, ini detil harga tiket masuk kolam renang Citra Garden Waterpark

Weekday ( Senin – Jumat ) Rp 25.000
Weekend ( Sabtu – Minggu ) Rp 35.000
High Season ( Libur Sekolah atau Libur Panjang ) Rp 45.000

Hanya dengan membayar harga tiket tersebut, topwisata lovers yang berkunjung ke Citra Garden Waterpark sudah bisa menikmati semua wahana yang sangat menghibur.

Jam buka wisata Citra Garden Waterpark ini mulai pukul 08.00 sampai dengan pukul 17.00 dan buka setiap hari. Rata-rata para pengunjung menghabiskan waktunya di Citra Garden Waterpark adalah kurang lebih 2.5 jam. Jam kunjungan tertinggi Citra Garden Waterpark antara pukul 10.00 sampai dengan pukul 15.00 pada hari minggu.

Untuk masalah retribusi parkir kendaraan, ditempat wisata ini tergolong masih standar ya. Roda dua cuma Rp 2.000 dan roda empat Rp 5.000.

Fasilitas dan Wahana permainan Citra Garden Waterpark


Fasilitas yang ada di Citra Garden Waterpark ini terbilang cukup lengkap, mulai dari tempat Mandi, Toilet, Tempat Makan, Gazebo, area parkir yang luas dan Mushola semuanya sudah ada di Citra Garden Waterpark terawat dengan baik.

Citra Garden Waterpark ini mengusung konsep Underwater Adventure atau bisa diterjemahkan Petualangan Bawah air. Hal itu terlihat dari bangunan-bangunan yang ada di Citra Garden Waterpark ini rata-rata hewan laut yang lucu seperti Bintang Laut, Gurita, Kuda Laut dan Putri Duyung.

Kemudian untuk kolam renangnya, Citra Garden Waterpark memiliki banyak wahana keseruan yang bisa dinikmati para pengunjung dan terutama adalah anak-anak.

Seluncuran Spiral di Citra Garden Waterpark

Baca Juga :  Hidden Gems Solo, Worth It Banget Buat Dikunjungi !


Apa saja sih wahana permainan air di Citra Garden Waterpark.


1. Playground Pool
Di dalam wahana kolam renang Playground Pool ini terdapat berbagai macam wahana permainan anak-anak dan lebih tepatnya untuk anak dibawah lima tahun. Terdapat seluncuran mini dan kinci air. Untuk masalah kedalam kolam renangnya sekitar 30 cm. Jadi sangat aman untuk anak anda bermain disini.

Disamping wahana diatas, juga ada fasilitas lain di kolam renang Playground Pool, yaitu Ember Raksasa yang bakal menumpahkan berkubik-kubik air ke atas kepala anda dan bagi keluarga yang berenang bersama juga ada Family Slide.

2. Dry Pool
Dry pool ini dikhusukan untuk balita atau anak-anak yang masih takut dengan suasana kolam renang. Disini anak-anak bisa bermain air dengan percikan air mancur mini yang sangat menghibur anak anda. Jadi mereka tidak takut untuk tenggelam di kolam renang Playground Pool ya.

3. Kolam Renang Dewasa
Kolam renang dewasa adalah tempat bagi para bapak-bapak atau ibu-ibu yang ingin mencelupkan diri kedalam kolam renang dengan kedalam 120 cm sampai 150 cm. Ditempat ini tidak disarankan untuk anak dengan tinggi badan kurang dari kedalaman kolam, ditakutkannya mereka tidak bisa mengimbangi kedalam kolam renang dewasa ini.

Di kolam renang dewasa terdapat wahana permainan Seluncuran air yang berbentuk melingkar atau seperti spiral. Disitu kalian akan diuji adrenalinnya, apakah berani menerima tantangan ini atau hanya melihat saja.

Untuk mencoba wahana ini, para pengunjung harus menggunakan ban atau tube sebagai bantalan seluncuran sejajar 2 papan yang menghujam langsung kedalam kolam renang dewasa.

4. Aktivitas Outbound
Nah, disamping wisata air. Citra Garden Waterpark ini juga memiliki wahana OutBound yang sangat sayang untuk dilewatkan ya. Disitu kalian bisa mencoba sensasi seperti flying fox, jembatan tali, dan lainnya.

Outbound ini memang dikhususkan untuk anak-anak, tentunya dengan para trainer yang sudah handal dibidangnya ya. Berbagai mini games seru juga tersedia dipandu oleh pendamping.

Nah Bagaimana sobat topwisata, apakah kalian tertarik untuk mengunjungi Citra Garden Waterpark Sidoarjo ?


TOPWISATA.INFO – REFERENSI TEMPAT WISATA TERPERCAYA
Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan