Lompat ke konten
Home » Wisata » Nangkula Park Tulungagung, Perpaduan Seni Budaya dan Keindahan Alam

Nangkula Park Tulungagung, Perpaduan Seni Budaya dan Keindahan Alam

Nangkula Park

 
Menikmati keindahan alam ketika musim liburan tentunya akan menjadi kegiatan yang sangat menyenangkan bukan. Hal ini bisa kalian lakukan di Kabupaten Tulungagung lo, yaitu dengan mengunjungi Nangkula Park.

Nangkula Park ini sendiri menyajikan berbagai macam perpaduan wisata kekinian, mulai dari wisata seni, wisata fotografi sampai wisata alamnya yang memikat para pengunjung.

Nangkula Park ini sendiri juga menjadi wadah bagi para seniman untuk berekspresi. Sehingga para wisatawan yang memiliki jika seni akan dengan mudah menuangkan proses seni, ide kreatifnya dan pastinya akan didukung oleh seniman lokal yang memandu wisatawan.

Nangkula Park ini sendiri dulunya adalah lapangan desa, dan pemerintah desa setempat melihat ada potensi yang luar biasa untuk mendatangkan wisatawan datang kesini. Jadi dibuatlah wadah untuk wisatawan ini yaitu Nangkula Park,” kata Anang Mustofa selaku Kepala desa Kendalbulur.

Letak wisata Nangkula Park ini juga sangat mudah dijangkau, yaitu di pinggir jalan raya masuk Dusun Rongganan. Ketika kalian mengunjungi tempat ini, pasti akan terpukau dengan karya seni yang sangat jarang kalian lihat di tempat lain seperti taman bunga, barisan bajak tradisional, ornamen mainan anak tradisional hingga lukisan mural di tiap jalan penghubung bagi para pengunjung.

Nah, jika kalian penasaran dengan tempat wisata yang instagramable banget ini. Yuk simak ulasan topwisata tentang Nangkula Park Tulungagung.

Lokasi wisata Nangkula Park

 

Lokasi wisata Nangkula Park ini terletak di alamat Rongganan, Kendalbulur, Kec. Boyolangu, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur 66235.

Lokasinya sangat mudah dijangkau karena terletak di seberang jalan raya masuk Dusun Rongganan. Kalian juga bisa memanfaatkan Google Map untuk menuju ke lokasi epic ini, dan jangan lupa ajak teman-teman dan kerabat ya.

Jalur menuju tempat wisata Nangkula Park ini bisa dilalui kendaraan roda dua dan roda empat, jadi kalian tidak perlu khawatir bagi yang membawa mobil ya.

Harga tiket Masuk dan Jam buka Nangkula Park

Untuk saat ini, pemerintah daerah selaku pengelola wisata belum menentukan harga tiket masuknya. Jadi kalian bisa dengan leluasa masuk di tempat wisata ikonik ini tanpa perlu membayar tiket masuk alias free.

Baca Juga :  10 tempat wisata Surabaya yang harus kamu tahu

Para pengunjung cukup membayar retribusi parkir saja.

Meskipun masih dalam proyek pembangunan, para pengunjung sudah bisa menikmati keindahan yang hakiki di tempat wisata Nangkula Park Tulungagung ini kok. seperti taman bunga, barisan bajak tradisional, ornamen mainan anak tradisional hingga lukisan mural di tiap jalan penghubung bagi para pengunjung.

Memang yang paling memikat para pengunjung adalah ikon dari tempat wisata ini, yaitu Keris Raksasa yang begitu megah.

Untuk jam buka tempat wisata, pihak pengelola wisata juga masih belum mengatur. Jadi ada baiknya kalian datang pada pukul 08.00 sampai 17.00 ya. Karena jam kunjungan tersebut adalah waktu yang normal jika kalian dari luar kota Tulungagung.

Namun untuk masyarakat lokal sendiri sih, terserah mau mengunjunginya pada pukul berapa saja. Karena tempat wisata ini buka 24 jam bagi masyarakat lokal.

Yang perlu saya ingatkan adalah, selalu menjaga kebersihan dimanapun kalian berada ya. Kan sangat disayangkan jika banyak tempat-tempat wisata yang kotor karena ulah dari oknum wisatawan.

Apa sih yang menarik di Nangkula Park Tulungagung

Nangkula Park ini sendiri tergolong tempat wisata yang masih baru, karena di tahun 2020 ini sendiri baru dikenalkan ke publik masyarakat luas. Namun kalian tidak perlu khawatir dengan fasilitas wisata yang ada disini, sudah sangat layak kok untuk mendukung produktivitas kalian.

Yang menarik saat ini di tempat wisata Nangkula Park Tulungagung ini adalah, banyak sekali sentuhan-sentuhan seni budaya yang sangat kental disini, seperti  taman bunga, barisan bajak tradisional, ornamen mainan anak tradisional hingga lukisan mural di tiap jalan penghubung bagi para pengunjung. Dan yang lebih menarik lagi adanya ikon keris berukuran raksasa yang menonjol serta menjadi daya tarik tersendiri tepat di tengah taman Nangkula.

Baca Juga :  Claket Adventure Park Pacet - Lokasi dan Harga Tiket

Selain itu, terdapat pula banyak bangunan-bangunan miniatur yang sangat indah untuk kalian berswafoto ya guys. Pihak pengelola wisata juga berupaya untuk terus meningkatkan fasilitas wisata yang ada disini, salah satu rencananya adalah membangun kolam renang, hiasan air serta jogging track,” kata Anang Mustofa selaku Kepala desa Kendalbulur.

Nangkula Park ini akan dibangun dengan konsep kekinian, dan dipercantik berbagai spot foto yang menarik untuk para penggemar fotografi atau swafoto.

Anang Mustofa juga mengatakan, destinasi wisata baru ini bukan hanya taman wisata biasa, tetapi juga memiliki sisi edukasi untuk masyarakat.

Fasilitas pengunjung lainnya seperti tempat makan dan Gazebo juga tersedia disini kok. Jadi selagi menikmati keindahan alam, kalian juga bisa bersantap kuliner khas tulungagung berbentuk lesehan saung dekat persawahan.

Jika kalian berminat datang kesini, ada baiknya setelah pandemi corona usai saja ya. Karena pihak pengelola wisata Nangkula Park ini belum secara resmi membuka tempat wisatanya.

”Kelak di sini selain berwisata, berfoto ria, berenang dan lainnya yang membuat senang, namun pengunjung sekaligus bisa menambah pengetahuan. Ini menjadi tujuan kami agar berwisata itu juga bisa memberikan manfaat pendidikan dan dapat sehat karena ada tempat olah raga baik bagi yang muda dan lansia,” jelas Anang.

Galeri Foto Nangkula Park
 
Nah, gimana topwisata lovers. Apakah kalian tertarik mengunjungi tempat wisata Nangkula park ini setelah pandemi korona usai ?

Jangan lupa untuk selalu jaga kebersihan dimanapun kalian berada ya, agar lingkungan kita tetap asri dan indah. Salam Topwisata

Q & A Halaman ini

Pertanyaan : Berapa harga tiket masuk Nangkula Park ?

 

Jawaban : Untuk saat ini, pemerintah daerah selaku pengelola wisata belum
menentukan harga tiket masuknya. Jadi kalian bisa dengan leluasa masuk
di tempat wisata ikonik ini tanpa perlu membayar tiket masuk alias free.

Para
pengunjung cukup membayar retribusi parkir saja sebesar Rp 5.000 untuk
kendaraan roda dua dan Rp 10.000 untuk kendaraan roda empat.

Pertanyaan : Jam berapa Nangkula Park ini Buka ?

 

Jawaban : Mengikuti jam buka tempat wisata pada umumnya, yaitu pada pukul 08.00 – 17.00. Ada baiknya kalian datang ketempat wisata ini pada sore hari saja, karena saat itu matahari tidak begitu terik dan kalian bisa berburu foto sunset yang begitu indah

 

Pertanyaan : Apakah fasilitas tempat wisata ini memadai ?

 

Jawaban : Meskipun tergolong tempat wisata baru, namun nangkula park ini sudah layak dikunjungi wisatawan dari luar kota tulungagung. Kedepan juga terdapat kolam renang dan area jogging track yang begitu memikat para pengunjung.

 

Baca Juga :  Berbagi Pengalaman Lalu Lintas Jalan ke Tempat Wisatamu

TOPWISATA.INFO | RSS TOPWISATA

TOPWISATA.INFO – REFERENSI TEMPAT WISATA TERPERCAYA

 
Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan