Lompat ke konten
Wisata Kampung Kerapu, Nuansa Pantai Cinta

Wisata Kampung Kerapu, Nuansa Pantai Cinta

Wisata Bahari Kampung Kerapu



Liburan akan tiba sebentar lagi, bagi sobat topwisata yang masih bingung dengan tujuan wisatanya, kami ada solusinya. yaitu dengan mengunjungi wisata hits Kampung Kerapu Situbondo.

Wisata bahari kampung kerapu Situbondo ini memang lagi naik daun pada tahun 2019 ini. Diresmikan pada 15 Desember 2018, kini tempat wisata bahari Kampung Kerapu menjadi ikon baru wisata hits yang ada di Situbondo.

Melihat dari spot foto kekinian yang instagramable, Kampung Kerapu Situbondo ini seperti wisata Pulo Cinta yang ada di Gorontalo. Bahkan ada beberapa netizen yang menganggap tempat wisata ini bukan di Indonesia.

Sebelum sobat topwisata memutuskan untuk mengunjungi tempat wisata bahara Kampung Kerapu ini, ada baiknya sobat membaca ulasan ini sampai selesai.

Lokasi Wisata Bahari Kampung Kerapu



Lokasi wisata bahari Kampung Kerapu ini terletak di alamat Gundit, Klatakan, Kendit, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur 68352.

Lokasinya berada di Jalan Nasional Pantura membuat tempat wisata ini sangat ramai dikunjungi wisatawan dari dalam kota maupun luar kota.

Harga Tiket masuk wisata Bahari Kampung Kerapu


Pada saat awal buka Harga tiket masuk wisata bahari Kampung Kerapu Situbondo ini sebesar Rp 10.000 untuk malam hari dan Rp 5.000 untuk siang hari.

Kenapa harga tiket masuk wisata bahari Kampung Kerapu berbeda antara siang dengan malam. Hal ini disebabkan oleh nuansa yang diberikan pihak pengelola, jika malam hari terdapat pertunjukan air mancur menari serta diiringi gemerlap lampu yang berwarna warni.

Selain Air Mancur menari, setiap malam minggu juga ada hiburan live musik yang siap menemani liburan kamu.

Kemudian biaya parkir kendaraan di tempat wisata ini sebesar Rp 2.000 untuk roda dua dan Rp 4.000 untuk roda empat.

Fasilitas Wisata Bahari Kampung Kerapu



Fasilitas umum yang ada ditempat wisata terbilang masih sangat minim ya sobat, karena lokasi ini baru saja dibangun pada bulan Desember 2018. Namun untuk fasilitas standart seperti area parkir yang memadai, toilet, mushola, gazebo, tempat berfoto selfie dan area kuliner sudah tersedia.

Kedepan rencananya akan dibangun penginapan dan area memancing di tempat wisata bahari ini. Jadi sobat topwisata bisa merasakan sensasi memancing kerapu di tempat ini, setelah itu Kerapu hasil tangkapannya bisa di masak di tempat ini juga. Waw sangat asyik bukan…???

Simak Juga : Bulan Madu Asyik di Pulau Cinta Gorontalo

Tempat wisata ini juga bisa digunakan untuk family gathering dengan daya tampung sampai puluhan peserta, sehingga tempat wisata ini sangat cocok untuk berkumpul bersama, ataupun berbuka bersama.

Varian menu yang ditawarkan Restoran Kampung Kerapu ini beraneka ragam, mulai dari masakan khas Kerapu Situbondo, Kakap dan Lobster hasil budidaya dinas perikanan setempat. Harganya pun relatif murah, mulai dari Rp 35.000 sampai dengan Rp 100.000.

Keindahan wisata bahari Kampung Kerapu



Keindahan wisata bahari Kampung Kerapu ini terletak pada nuansa pantai Sidodadi serta jembatan love ditengah-tengah keramba ikan kerapu. Di tempat wisata yang eksotis ini para pengunjung bisa melakukan banyak aktifitas termasuk memancing, menikmati keindahan pantai, berfoto selfie ditengah keramba ikan kerapu yang dihiasi air mancur menari serta lampu-lampu cantik dan mencicipi sajian kuliner khas situbondo.

Aktifitas memancing di Kampung Kerapu situbondo ini juga sangat mengasyikan lo, hanya dengan membayar Rp 50.000 per orang, sobat topwisata bisa memancing sepuasnya. Sedangkan jika sobat ingin jalan-jalan menyusuri pantai Sidodadi ini, sobat bisa menyewa perahu wisata dengan harga Rp 35.000 per orang per tiga jam.

Sajian view instramable puluhan keramba ikan bisa lebih bagus jika sobat menggunakan kamera drone, karena jembatan diatas keramba ikan ini membentuk gambar love. Sembari berfoto selfie, sobat topwisata juga bisa berjalan-jalan cantik diatas jembatan cinta ini sambil menikmati pemandangan pantai Sidodadi.

Bagaimana sobat topwisata, apakah kalian tertarik mengunjungi tempat hits di Situbondo ini ?


TOPWISATA.INFO – REFERENSI TEMPAT WISATA TERPERCAYA
Baca Juga :  Menikmati Café Hits di Trawas dan Wisata Alas Pelangi
Ingin Menjadi Penulis di Topwisata, bisa banget dong!! , daftarkan dirimu dan raih penghasilannya
Penulis Lepas Kontributor Topwisata.info

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Sponsor topwisata.info
Sponsor topwisata.info